Persija Ditahan Imbang 10 Pemain Bali United

Gol-gol di laga ini dicetak Rahmat Arjuna dan Ondrej Kudela

Jakarta, IDN Times - Persija Jakarta ditahan imbang dalam laga pekan 13 Liga 1 2023/24. Jumpa Bali United di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (24/9/2023) malam, 'Macan Kemayoran' bermain imbang 1-1.

Gol-gol di laga ini dicetak Rahmat Arjuna (12') untuk Bali United, serta Ondrej Kudela (74') untuk Persija. Ini jadi hasil imbang keenam Persija dalam 13 laga yang mereka lakoni di Liga 1 2023/24.

Di awal-awal babak pertama, Persija selaku tuan rumah langsung tampil menekan. Kendati tak dibela beberapa pemain inti, Persija tetap tampil menggebrak. Namun, justru ada celah yang bisa dimanfaatkan Bali United.

Pada menit 12, Rahmat Arjuna berhasil membobol gawang Persija lewat sontekannya. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Bali United, sekaligus memberikan Persija tekanan tersendiri.

Tertinggal satu angka, Persija langsung meningkatkan intensitas tekanan mereka. Ketiadaan Syahrian Abimanyu menjadikan Maciej Gajos diberikan peran penting sebagai pendobrak lini pertahanan Bali United. Namun, perannya tak terasa.

Gajos kesulitan bekerja sama dengan para pemain depan Persija lain, seperti Ryo Matsumura, Sandi Arta Samosir, dan Witan Sulaeman. Alhasil, serangan Persija tampak monoton di babak pertama ini dan terlalu mengandalkan sayap.

Serangan Persija juga terlalu bertumpu di sisi kiri, lewat kombinasi Firza Andika dan Witan. Sisi kanan mereka tidak terlalu hidup, sebab ada Ardi Idrus yang tampil spartan. Lini pertahanan Bali United juga tampil solid seperti biasanya.

Di sisa waktu babak pertama, Persija masih dihiasi kebuntuan. Alhasil, keunggulan 1-0 skuad 'Serdadu Tridatu' atas 'Macan Kemayoran' bertahan sampai babak pertama tuntas.

Babak kedua, Persija masih spartan di awal-awal. Berbeda dengan babak pertama, penyerangan Persija di babak kedua ini lebih cair. Serangan mereka tidak lagi terpatok pada satu sisi. Hal itu membuat Bali United kesulitan.

Situasi makin sulit bagi Bali United tatkala pada menit 63, Haudi Abdillah, terkena kartu merah. Unggul satu pemain, Persija makin intens menekan. Apalagi, mereka memasukkan Riko Simanjuntak, Aji Kusuma, dan Alfriyanto Nico.

Bali United juga memasukkan beberapa pemain baru di babak kedua seperti Irfan Jaya, Yabes Roni, dan Jajang Mulyana untuk menjaga keseimbangan tim. Hadirnya para pemain baru ini membuat pertandingan menjadi lebih seru.

Pada menit 74, Persija berhasil menyamakan angka. Lewat sebuah manuver Riko dari sisi kanan penyerangan, Ondrej Kudela yang muncul dari lini kedua sukses mencetak gol via sepakannya. Skor berubah 1-1 untuk kedua tim.

Di sisa waktu babak kedua, Persija dan Bali United masih mencari keunggulan. Persija dengan serangan mereka yang cair, sedangkan Bali United coba melakukan serangan balik via winger-winger cepat yang mereka punya.

Namun, sampai babak kedua tuntas, skor 1-1 untuk Persija dan Bali United tidak berubah. Tak ada pemenang dalam laga ini, sekaligus tidak mengubah posisi kedua tim di klasemen sementara secara signifikan.

Baca Juga: Rencana Bali United Menang Lawan Persija, Teco: Manfaatkan Bola Mati 

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya