Gagal ke QF, Ini Perjalanan Rinov/Pitha di Olimpiade Paris 2024

Kalah atas pasangan tuan rumah!

Bulu tangkis menjadi salah satu cabang olahraga di Olimpiade yang paling banyak dinantikan, khususnya bagi masyarakat Indonesia. Cabang olahraga tepok bulu ini menjadi satu-satunya olahraga yang sukses menyumbangkan medali emas bagi Merah-Putih.

Di Olimpiade 2024 ini, Indonesia melolokan 6 wakil dari lima sektor yang dipertandingkan pada cabang olahraga bulu tangkis. Sayangnya, memasuki hari ketiga ini, satu wakil Indonesia dinyatakan gugur dan dipastikan gagal melaju ke babak selanjutnya.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari gagal melanjutkan perjuangan di pesta olahraga terbesar di dunia ini. Berikut perjalanan Rinov/Pitha selama Olimpiade 2024.

1. Menang tipis atas pasangan Korea Selatan pada laga perdana

Gagal ke QF, Ini Perjalanan Rinov/Pitha di Olimpiade Paris 2024Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari (instagram.com/badminton.ina)

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berada di grup A bersama dengan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China), Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korea Selatan), dan Thom Gicquel/Delphine Delrue (Perancis). Pada laga perdana Rinov/Pitha berhadapan dengan pasangan Korea Selatan, pasangan Indonesia berhasil mengunci kemenangan melalui pertarungan tiga set.

Di set pertama, Rinov/Pitha menang dengan skor tipis, yaitu 22-20. Sayangnya, Kim/Jeong mampu membalikkan keadaan dan memaksakan terjadinya rubber set setelah menang dengan skor 21-14 di set kedua. Meski kerap tertinggal di set ketiga, Rinov/Pitha akhirnya sukses meraih kemenangan dengan skor tipis 21-19.

2. Kalah telak atas pasangan China pada laga kedua

Gagal ke QF, Ini Perjalanan Rinov/Pitha di Olimpiade Paris 2024Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (instagram.com/bwf.official)

Laga kedua, Rinov/Pitha harus melawan ganda campuran terbaik dunia saat ini asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Dilihat dari head to head kedua pasangan, Rinov/Pitha belum pernah meraih kemenangan atas pasangan unggulan pertama tersebut. Ini merupakan pertemuan ketiga bagi meeka.

Rinov/Pitha kalah dengan skor 10-21 di set pertama. Sayangnya, di set kedua juga pasangan Indonesia ini masih belum bisa keluar dari tekanan dan harus kalah dengan skor yang sangat telak, yaitu 3-21. Pertandingan kedua grup A ini berlangsung cukup cepat dengan durasi 25 menit.

3. Gagal mengatasi perlawanan tuan rumah pada laga terakhir penyisihan grup

Gagal ke QF, Ini Perjalanan Rinov/Pitha di Olimpiade Paris 2024Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (pbsi.id)

Pada laga terakhir penyisihan grup A, Rinov/Pitha harus menantang pasangan tuan rumah, Thom Gicquel/Delphine Delrue. Sebelumnya, pasangan Perancis ini juga sudah kalah dua kali pada dua laga yang sudah dimainkan. Pertandingan terakhir grup A sangat penting bagi Rinov/Pitha, karena jika mereka menang, pasangan Indonesia akan lolos ke quarter final, begitu juga sebaliknya.

Sayangnya, Rinov/Pitha gagal mengatasi perlawanan pasangan tuan rumah pada laga terakhi penyisihan grup A ini. Pasangan Indonesia kalah di set pertama dengan skor 13-21 dan juga tidak bisa membalikkan keadaan di set kedua sehingga kembali kalah dengan skor 15-21. Durasi pertandingan antara pasangan Indonesia vs tuan rumah ini adalah 37 menit.

Dengan hasil ini, Rinov/Pitha dipastikan gugur dan tidak dapat melanjutkan perjuangan di Olimpiade 2024 ini. Pasangan Indonesia menjadi juru kunci grup A. Sementara itu, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) dan Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korea Selatan) berhasil melaju ke quarter final atau babak delapan besar.

Kekalahan Rinov/Pitha juga membuat Indonesia harus kehilangan wakil satu-satunya di sektor ganda campuran pada Olimpiade 2024. Hingga saat ini, Indonesia baru mengoleksi satu medali emas bulu tangkis di sektor ganda campuran melalui pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di Olimpiade Rio 2016.

Baca Juga: Keok dari Wakil Prancis, Rinov/Pitha Tersingkir di Olimpiade 2024

Rizna Hidayah Photo Verified Writer Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya