Tembus Perempat Final Olimpiade, Fajar/Rian Incar Juara Grup

Tak puas hanya lolos ke perempat final

Jakarta, IDN Times - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhamamd Rian Ardianto memastikan diri lolos ke perempat final Olimpiade 2024 Paris.

Tiket fase gugur ini diraih setelah Fajar/Rian menang 21-13, 21-10 melawan wakil tuan rumah, Lucas Corvee/Ronan Labar di Porte de La Chapelle Arena, Prancis, Senin (29/7/2024).

Namun, Fajar/Rian tak puas hanya mengamankan tempat di delapan besar. Mereka ingin keluar sebagai juara grup.

1. Mau jadi juara grup

Tembus Perempat Final Olimpiade, Fajar/Rian Incar Juara GrupFajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memastikan diri lolos ke perempat final Olimpiade 2024 Paris (dok.PBSI/Badmintonphoto/Yohan Nonotte)

Setelah mengantongi tiket perempat final Olimpiade 2024 Paris, Fajar/Rian kini mengincar target sebagai juara Grup C.

Fajar/Rian berada di Grup C bersama Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India/3), Luca Corvee/Ronan Labar (Prancis) dan Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman).

"Alhamdulillah cukup senang bisa ke perempatfinal tapi kami belum puas. Sekarang kami ingin mengincar posisi juara grup dulu," kata Fajar Alfian.

Baca Juga: Fajar/Rian ke Perempat Final Olimpiade 2024 Usai Bekuk Wakil Prancis

2. Tak terganggu dengan gemuruh penonton

Tembus Perempat Final Olimpiade, Fajar/Rian Incar Juara GrupFajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memastikan diri lolos ke perempat final Olimpiade 2024 Paris (dok.PBSI/Badmintonphoto/Yohan Nonotte)

Fajar/Rian tak hanya berduel melawan Corvee/Labar di lapangan, tapi juga melawan satu arena. Maklum, lawannya mendapat dukungan penuh karena diuntungkan sebagai tuan rumah.

Bertanding di bawah tekanan pendukung lawannya, Fajar/Rian tak terganggu dan tampil menyerang.

"Hari ini permainan kami lebih baik dari pertandingan pertama. Lebih menguasai keadaan arena walaupun lawan tuan rumah dengan suporter yang ramai tipikal suporter sepak bola.Tapi kami lebih inisiatif menyerang dan lebih percaya diri," ujar Fajar.

3. Ulang dari nol

Tembus Perempat Final Olimpiade, Fajar/Rian Incar Juara GrupGanda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto membuka perjalanan mereka di Olimpiade 2024 Paris dengan kemenangan (PBSI/Badmintonphoto/Mikael Ropars)

Fajar/Rian sejatinya sudah sempat memenangkan satu laga di fase grup Olimpiade 2024 Paris. Fajar/Rian menang 21-13, 21-17 melawan pasangan Lamsfuss/Seidel pada Sabtu, 27 Juli 2024.

Namun, poin kemenangan itu terpaksa dihapuskan. Sebab, Mark Lamsfuss memutuskan mundur dari Olimpiade 2024 Paris karena mengalami cedera pada lututnya.

Alhasil, poin Fajar/Rian dimulai dari nol. Kemenangan melawan Corvee/Labar ini secara resmi terhitung sebagai kemenangan pertama Fajar/Rian di Olimpiade 2024 Paris.

Selanjutnya, Fajar/Rian akan berlaga melawan Rankireddy/Shetty di laga pamungkas.

Baca Juga: Mark Lamsfuss Mundur dari Olimpiade, Poin Kemenangan Fajar/Rian Hangus

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya