PBSI Batal Gelar Perpisahan Minions di Indonesia Open 2024

Marcus Fernaldi tak bisa hadir

Jakarta, IDN Times - Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) resmi membatalkan acara perpisahan dengan pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di Indonesia Open 2024. Tak lengkapnya anggota Minions menjadi alasan mengapa momen ini batal

Semula, acara perpisahan untuk ganda putra yang akrab dijuluki The Minions ini akan berlangsung pada final Indonesia Open akhir pekan depan. Hanya saja, Marcus Fernaldi Gideon tak bisa hadir.

1. Marcus punya agenda lain

PBSI Batal Gelar Perpisahan Minions di Indonesia Open 2024Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di India Open 2023 (dok. PP PBSI)

Berdasarkan keterangan PBSI, acara perpisahan batal digelar lantaran Marcus tak bisa hadir. Marcus disebut punya agenda lain yang tak bisa ditunda. Sementara, PBSI tak memberikan keterangan apa pun soal keterangan hadir atau tidaknya Kevin Sanjaya pada acara tersebut.

"Sayangnya, pada hari itu Marcus berhalangan karena memiliki agenda lain yang tidak bisa ditunda. Karena Marcus tidak bisa hadir, maka acara perpisahan bagi Minions batal digelar," kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Ricky Soebagdja, dalam keterangan tertulis.

Baca Juga: Marcus Tak Diundang Perpisahan Minions, PBSI Buka Suara

2. Bentuk apresiasi PBSI

PBSI Batal Gelar Perpisahan Minions di Indonesia Open 2024Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon gugur di perempat final Olimpiade Tokyo 2020 (Dok. NOC Indonesia)

PBSI berniat untuk mengadakan perpisahan dengan Kevin/Marcus usai resmi pensiun dari bulu tangkis. Marcus lebih dulu mengumumkan pensiun pada awal Maret 2024 lalu. Sementara, Kevin menyusul gantung raket pada pertengahan Mei 2024 lalu. Acara perpisahan ini disebut Ricky sebagai bentuk apresiasi PBSI untuk Minions.

"Acara perpisahan ini sejatinya merupakan wujud apresiasi, penghormatan, dan ucapan terima kasih PBSI, kepada Marcus/Kevin. Maklum, selama bermain, Minions itu telah mencatatkan prestasi dan dedikasi yang luar biasa bagi dunia bulutangkis Indonesia," kata Ricky.

3. Marcus sempat ngaku gak diundang

PBSI Batal Gelar Perpisahan Minions di Indonesia Open 2024Marcus Gideon beri penjelasan alasan pensiun dari dunia bulu tangkis (IDN Times/M Ilman Nafi'an)

Sebelumnya, Marcus sempat berkomentar di unggahan akun Instagram @badmintalk_com, terkait undangan acara perpisahan Minions di Indonesia Open 2024. Marcus mengaku tidak diundang ke acara tersebut.

"Wah PBSI ga ada info ada acara (emoji terkejut)," kata Marcus lewat akun Instagramnya, @marcusfernaldig.

Baca Juga: PBSI Ingin Buat Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon?

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya