Kolombia Kunci Kemenangan Pertama di Copa America 2024

Skor 2-1, Kolombia petik kemenangan dari Paraguay

Jakarta, IDN Times - Kolombia memenangkan laga penyisihan grup D Copa America 2024 melawan Praguay, dengan skor 2-1 di NRG Stadium pada Selasa (25/6/2024) pagi WIB.

Kolombia sukses memegang kendali tempo permainan sejak babak pertama. Pada menit ke-32, Daniel Munoz menyumbang angka pertama untuk Kolombia.

Memanfaatkan umpan jauh dari rekan setimnya, Munoz yang berada dalam posisi bebas tanpa pengawalan memanfaatkan situasi dan menyundul bola masuk ke gawang lawan. Kolombia memimpin 1-0.

Sepuluh menit berselang, Kolombia kembali mendapat angka. Kali ini aksi Jefferson Lerma yang membuahkan hasil. Kolombia dapat kesempatan melepas tendangan bebas. Bola mengarah ke depan gawang disambut sentuhan tipis kepala Lerma yang membawa Kolombia memimpin 2-0 atas Paraguay.

Skor bertahan hingga babak pertama berakhir. Babak kedua berlangsung alot. Kedua kesebelasan saling berusaha melepas serangan. Beberapa kali Praguay punya kesempatan mempertipis ketertinggalan, namun tak membuahkan hasil.

Pada menit ke-69, usaha Paraguay membuahkan hasil. Pemain muda Paraguay, Julio Enciso memanfaatkan umpan Ramon Sosa. Sentuhan manis Enciso melesak mulus ke gawang. Skor 1-2, Paraguay mengejar ketertinggalan.

Pertandingan memanas jelang akhir laga. Kolombia masih berusaha menambah angka dan Paraguay juga berupaya menyamakan kedudukan.

Hingga menit akhir, Pragauay masih memberi ancaman ke gawang Kolombia meski tak menghasilkan tambahan angka.

Penambahan waktu diberikan selama enam menit. Namun tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-1, Kolombia petik kemenangan dari Paraguay.

Baca Juga: Hasil Copa America 2024: Uruguay Hajar Panama 3-1

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya