Indonesia Luncurkan Jersey untuk SEA Games 2021, Ini Inspirasinya

Didominasi warna merah, putih, hitam

Jakarta, IDN Times - Komite Olimpiade Indonesia (KOI) resmi meluncurkan jersey kontingen Indonesia yang akan dikenakan di SEA Games 2021 Vietnam.

Peluncuran tersebut digelar di Kantor KOI, Senayan, Jakarta pada Kamis (28/7/2022).

Jersey skuad Indonesia didominasi warna merah, putih, dan hitam. Sayap burung garuda jadi inspirasi utama dari seragam kontingen Indonesia di SEA Games 2022.

1. Arsiran panah terinspirasi sayap garuda

Indonesia Luncurkan Jersey untuk SEA Games 2021, Ini InspirasinyaPeluncuran Jersey baru Timnas Indonesia untuk SEA Games 2022 (IDN Times/Margith Juita Damanik)

Sayap Garuda jadi inspirasi utama dari desain jersey resmi yang akan digunakan skuad Garuda pada  ajang multievent olahraga pada 12-23 Mei 2022. Arsiran panah yang ada dalam jersey terinspirasi dari sayap yang terganbarkan burung garuda.

Lewat desain ini, diharapkan dapat mengantarkan kejayaan bagi para atlet yang akan bertanding.

“Mudah-mudahan akan memberikan semangat lebih kepada atlet Indonesia memenangkan semua laga yang mereka hadapi, mengibarkan bendera merah putih dan menyanyikan lagu Indonesia Raya sesering mungkin di Vietnam,” ujar Ketua KOI, Raja Sapta Oktohari, dalam konferensi pers.

Baca Juga: Zohri Siap Rebut Emas pada Sea Games Vietnam 2022

2. Didominasi warna merah, putih, dan hitam

Indonesia Luncurkan Jersey untuk SEA Games 2021, Ini InspirasinyaKonferensi pers peluncuran jersey baru Timnas Indonesia untuk SEA Games 2022 pada Kamis (28/4/2022). (IDN Times/Margith Juita Damanik)

Ada pun warna yang dipilih sebagai warna jersey resmi skuad Indonesia terinspirasi dari logo kontingen Indonesia. Jersey didominasi warna merah, putih, dan hitam.

Jersey merah dan putih akan digunakan wakil Indonesia dalam menjalani pertandingan. Sementara jersey hitam akan digunakan selama SEA Games berlangsung di luar arena pertandingan.

Meski tak dipakai sebagai jersey tanding, warna hitam dipilih jadi salah satu warna jersey skuad Garuda bukan tanpa alasan. KOI memahami, banyak negara di Asia Tenggara akan cenderung tampil dengan warna merah dan putih sebagai warna dominan.

“Hitam sebagai baju kontingen. Ini mempertegas kehadiran tim Indonesia bahwa kami lebih siap dari tahun sebelumnya,” kata CdM Indonesia untuk SEA Games 2021, Ferry Kono ditemui di kesempatan yang sama.

Untuk skuad sepak bola, hijau dipilih sebagai warna ketiga dalam jersey yang akan digunakan.

3. Emilia Nova bakal jadi pembawa bendera di SEA Games 2021

Indonesia Luncurkan Jersey untuk SEA Games 2021, Ini InspirasinyaFoto Emilia Nova (instagram.com/emilianovanv)

Sebelumnya, KOI resmi memilih atlet atletik putri, Emilia Nova sebagai pembawa bendera Indonesia di SEA Games 2021. Emilia akan jadi perempuan Indonesia pertama yang membawa Merah-Putih di ajang SEA Games 2021.

Dalam peluncuran jersey, Emilia turut hadir. Selain itu, hadir pura atlet lain yang mempresentasikan jersey Indonesia seperti atlet Karate Krisda Putri Aprilia, atlet angkat besi Rahmat Erwin Abdullah, dan atlet panahan Riau Ega Agatha.

Baca Juga: Emilia Nova, Atlet Wanita Pertama Bawa Bendera Indonesia di SEA Games

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya