4 Pemain All-NBA yang Meramaikan FIBA World Cup 2023, Ada Doncic!

Luka Doncic menjadi tulang punggung Timnas Slovenia

FIBA World Cup 2023 akan dimulai pada 25 Agustus 2023. Masing-masing timnas yang berpartisipasi sudah mempersiapkan skuad mereka. Dari banyak pemain yang meramaikan FIBA World Cup 2023, ada banyak pemain NBA yang ikut serta.

Dari para pemain NBA tersebut, ada sedikitnya empat pemain yang merupakan All-NBA. Salah satunya adalah bintang Dallas Mavericks, Luka Doncic. Termasuk Doncic, inilah empat pemain All-NBA yang meramaikan FIBA World Cup 2023.

1. Rudy Gobert menjadi center andalan Timnas Prancis

4 Pemain All-NBA yang Meramaikan FIBA World Cup 2023, Ada Doncic!Rudy Gobert (nba.com)

Rudy Gobert adalah pemain berposisi center yang bermain untuk Minnesota Timberwolves di NBA. Kariernya di NBA bisa dibilang cukup mentereng. Sudah banyak penghargaan yang diperoleh Gobert selama berkarier di NBA.

Di antaranya 3 kali NBA All-Star, 1 kali All-NBA Second Team, dan 3 kali All-NBA Third Team. Gobert juga dikenal memiliki kemampuan bertahan yang apik. Buktinya, dia pernah 3 kali terpilih NBA Defensive Player of the Year dan 6 kali NBA All-Defensive First Team.

Di level internasional, Gobert rutin bermain untuk Timnas Prancis. Dia menjadi bagian dari Timnas Prancis pada Olimpiade Tokyo 2020 dan berhasil membawa pulang medali perak. Gobert akan kembali mengenakan jersey Timnas Prancis di FIBA World Cup 2023.

2. Luka Doncic menjadi tulang punggung Timnas Slovenia

4 Pemain All-NBA yang Meramaikan FIBA World Cup 2023, Ada Doncic!Luka Doncic (nba.com)

Luka Doncic menjadi satu-satunya pemain NBA yang memperkuat Timnas Slovenia di FIBA World Cup 2023. Pemain berusia 24 tahun ini bermain untuk Dallas Mavericks di NBA. Doncic sendiri kerap dianggap bintang utama di Mavericks.

Pemain yang bisa menjadi point guard dan shooting guard ini dikenal piawai dalam mencetak poin. Doncic pernah 4 kali terpilih NBA All-Star dan 4 kali All-NBA First Team. Dia bakal menjadi tumpuan utama Timnas Slovenia di FIBA World Cup 2023.

3. Shai Gilgeous-Alexander menjadi satu dari deretan pemain NBA yang dibawa Timnas Kanada

4 Pemain All-NBA yang Meramaikan FIBA World Cup 2023, Ada Doncic!Shai Gilgeous-Alexander (nba.com)

Timnas Kanada menjadi salah satu tim yang membawa banyak pemain NBA untuk FIBA World Cup 2023. Salah satunya adalah bintang Oklahoma City Thunder, Shai Gilgeous-Alexander. Pemain berusia 25 tahun ini memang sudah seharusnya dibawa Timnas Kanada.

Pasalnya, pemain dengan julukan SGA ini menunjukkan performa menawan bersama Oklahoma City Thunder. Pada 2022/2023, dia membukukan rata-rata 31,4 poin, 4,8  rebound, dan 5,5 assist bersama Thunder. Torehan itu membuatnya terpilih NBA All-Star 2023 dan All-NBA First Team 2023.

Selain itu, raihan 31,4 poin per gim yang dibuat SGA pada 2022/2023 membuat sejarah tersendiri. Namanya sejajar dengan Kevin Durant dan Russell Westbrook sebagai pemain Oklahoma City Thunder dengan raihan di atas 30 poin per gim dalam satu musim. SGA pun akan menjadi instrumen penting permainan Timnas Kanada di FIBA World Cup 2023. 

4. Karl-Anthony Towns memperkuat Timnas Republik Dominika

4 Pemain All-NBA yang Meramaikan FIBA World Cup 2023, Ada Doncic!Karl-Anthony Towns (nba.com)

Karl-Anthony Towns adalah rekan setim Rudy Gobert di Minnesota Timberwolves. Pemain yang bisa menjadi center dan power forward ini menjadi satu dari dua pemain NBA yang membela Timnas Republik Dominika di FIBA World Cup 2023. Pemain lainnya adalah Lester Quinones.

Towns sendiri dikenal sebagai big man dengan kemampuan menembak yang hebat. Bahkan, dia pernah menjuarai NBA Three Point Contest pada 2022. Selain itu, Towns juga pernah 3 kali terpilih NBA All-Star dan 2 kali All-NBA Third Team. Kehadiran Towns tak dipungkiri membuat Timnas Republik Dominika lebih diperhitungkan di FIBA World Cup 2023.

Empat nama di atas adalah para pemain All-NBA yang ikut memeriahkan FIBA World Cup 2023. Mereka menjadi andalan di timnas masing-masing. Kita nantikan saja bagaimana performa para pemain di atas di FIBA World Cup 2023.

Baca Juga: 4 NBA All-Star yang Bela Timnas AS di FIBA World Cup 2023

Christopher Rudolf Photo Verified Writer Christopher Rudolf

Penulis iseng yang bingung mau nulis apa :D

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya