TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Perlengkapan Wasit Bola Basket, Catat!

Dari kaos wasit hingga peluit 

Wasit bola basket (pixabay.com/heungsoon)

Wasit adalah seseorang yang memiliki wewenang untuk mengatur jalannya suatu pertandingan dalam olahraga. Wasit memegang peran yang sangat penting di atas lapangan karena wasit bertugas mulai dari sebelum laga berlangsung hingga pertandingan selesai.

Dalam basket sendiri, biasanya terdapat tiga wasit, dengan rincian dua wasit dan satu wasit pencatat waktu atau skor. Wasit utama kerap kali disebut dengan referee dan wasit kedua atau wasit pembantu disebut dengan umpire, dan wasit ketiga biasa disebut sebagai scorer.

Wasit utama memiliki beberapa tugas diantaranya adalah mengawasi pemanasan yang dilakukan oleh kedua tim sebelum pertandingan di mulai, memeriksa seluruh perlengkapan pertandingan seperti lantai, bola, ring, sampai papan skor, memeriksa daftar nama pemain kedua tim, memulai pertandingan dengan melakukan tip-off, dan lainnya.  Wasit kedua tidak terlalu berbeda tugasnya, tapi secara umum wasit kedua akan membantu wasit utama, dan wasit ketiga hanya bertugas untuk melakukan scoring saja yang meliputi pencatatan skor dan shot clock

Setelah kamu mengenal secara umum mengenai definisi dari para wasit berserta tugas yang diembannya, lalu terdapat juga beberapa perlengkapan khusus yang perlu digunakan wasit ketika akan memimpin jalannya pertandingan. Berikut ini adalah lima perlengkapan wasit basket yang perlu kamu ketahui.

Baca Juga: Apa itu Three Point dalam Basket? Ini Pengertian dan Sejarahnya

1. Kemeja atau kaos

ilustrasi wasit bola basket dengan kaos abu-abu (Pexels.com/Said)

Tentu baju menjadi salah satu hal yang akan dilihat pertama. Kemeja atau kaos yang digunakan wasit biasanya berwarna abu-abu atau belang-belang hitam putih. Warna baju ini perlu diikuti oleh para wasit bola basket karena telah menjadi standar. 

Selain itu, kemeja atau kaos yang digunakan perlu dimasukkan ke dalam celana ketika wasit hendak memandu jalannya pertandingan. Hal ini akan memberikan kesan yang lebih rapi pada penampilan serta kaos atau kemeja yang dimasukkan ke dalam celana akan membuat wasit memiliki ruang gerak yang lebih leluasa.

2. Celana Panjang Hitam

ilustrasi wasit bola basket dengan celana hitam (Unsplash.com/Gene Gallin)

Setelah dipaparkan mengenai kemeja atau kaos wasit bola basket, terdapat juga perlengkapan celana panjang hitam yang perlu dikenakan oleh wasit bola basket. Celana ini wajib dikenakan karena dengan menggunakan celana panjang, aktivitas wasit tidak akan terganggu sehingga mereka mampu bergerak dengan mudah dan cepat.  

3. Sepatu Basket

ilustrasi wasit bola basket dengan sepatu basket (Unsplash.com/Gene Gallin)

Wasit tentu tidak diperkenankan menggunakan sandal ataupun sepatu formal jenis lainnya ketika bertugas di atas lapangan. Wasit perlu menggunakan sepatu yang memiliki kualitas baik agar ia dapat bergerak dengan lebih cepat di dalam lapangan. 

Sepatu yang dianjurkan untuk wasit kenakan adalah minimal sepatu basket ataupun sepatu jogging. Setidaknya, sepatu wasit memiliki sol kaku serta tidak licin ketika digunakan di atas lapangan.

Baca Juga: 12 Teknik Dasar Bola Basket yang Harus Kamu Kuasai, Catat Ya

4. Kaos Kaki Hitam

ilustrasi kaos kaki hitam (lazada.co.id)

Tentu tidak lengkap jika menggunakan sepatu tanpa menggunakan kaos kaki. Kaos kaki dapat berfungsi untuk melindungi kaki dari keringat serta dapat mencegah kaki dari lecet. Wasit pun harus menggunakan sepasang kaos kaki dan kaos kaki yang biasa digunakan adalah kaos kaki hitam.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya