TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sebanyak 6.000 Pelari Ramaikan Guardian Run 2024 di GBK

Guardian Run 2024 ulangi kesuksesan tahun lalu

Guardian Run 2024 sukses dihelat di GBK. (Dok. Guardian)

Intinya Sih...

  • Guardian Run 2024 diadakan di Plaza Timur GBK, diikuti oleh 6.000 pelari dengan tema #SeruDiGuardian
  • Acara ini menginspirasi hidup sehat dan berkolaborasi dengan IRACE Indonesia, MetaRun, Skolari, dan GBK Night Runner
  • Terdiri dari dua kategori lomba yaitu 5K dan 10K dengan kuota pendaftaran yang habis dalam lima hari

Jakarta, IDN Times - Dalam rangka merayakan ulang tahun yang ke-34, Guardian menggelar acara Guardian Run 2024 di Plaza Timur Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (22/9/2024). Acara ini diramaikan oleh 6.000 pelari.

Mengusung tema #SeruDiGuardian, Guardian Run 2024 ini menghadirkan beragam aktivitas yang bisa diikuti oleh para peserta. Ada juga kolaborasi yang dilakukan dengan IRACE Indonesia, MetaRun, Skolari, hingga GBK Night Runner.

Baca Juga: Lari Maraton: Pengertian, Sejarah, Nomor Lari, dan Tekniknya

1. Digelar lagi usai sukses tahun lalu

Guardian Run 2024 sukses dihelat di GBK. (Dok. Guardian)

Head of Finance Guardian Indonesia, Melia Asmita Natawidjaja, mengungkapkan Guardian Run 2024 ini digelar tak lepas dari kesuksesan acara yang sama tahun lalu. Acara ini juga diharapkan dapat menginspirasi orang-orang untuk hidup sehat.

"Melalui Guardian Run, kami tidak hanya merayakan perjalanan kami selama 34 tahun, tetapi juga menginspirasi lebih banyak orang untuk hidup sehat dan juga dapat berinteraksi dengan Guardian melalui rangkaian kegiatan yang dilakukan," kata Melia dalam keterangan tertulis.

2. IRACE bangga bisa berkolaborasi dengan Guardian

Guardian Run 2024 sukses dihelat di GBK. (Dok. Guardian)

CEO IRACE Indonesia, Veddy Jonatan, mengaku bangga bisa berkolaborasi untuk menyukseskan Guardian Run 2024 ini. Dengan konsep yang berbeda, ajang ini menghadirkan kebaruan tersendiri, tentunya dengan keamanan yang tetap terjaga.

"Tahun ini Guardian Run dibalut dengan konsep yang berbeda dari tahun sebelumnya dengan penambahan kategori dan rute lari terbaru. Kami juga memastikan keamanan dan kenyamanan para peserta selama berlari," kata Veddy.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya