TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Potret Georgios Papagiannis, Pebasket Raksasa asal Negeri Para Dewa

Center utama Timnas Yunani

Georgios Papagiannis (euroleaguebasketball.net)

Yunani adalah salah satu negara yang memiliki kekuatan bola basket yang hebat. Giannis Antetokounmpo menjadi yang paling menonjol saat ini. Di samping pemain Milwaukee Bucks tersebut, pemain-pemain dengan tubuh tinggi juga berhasil bersinar di negara yang kerap dijuluki sebagai Negeri Para Dewa ini. 

Salah satunya ialah Georgios Papagiannis, pemain bertinggi 221 cm yang tampil sangat dominan di bawah rim. Dengan ukurannya yang raksasa, ia menjadi sosok yang ditakuti dan disegani pemain basket lain. Sayangnya, ia pernah gagal berkarier kala di NBA. Penasaran dengan sosok pemain satu ini? Yuk, simak ulasan berikut!

1. Georgios Papagiannis lahir di Marousi, Yunani, pada 3 Juli 1997. Saat ini, ia berada pada usia emas, 28 tahun

Georgios Papagiannis saat berseragam Timnas Yunani. (instagram.com/g_p_06)

2. Pemain yang berposisi sebagai center ini memulai karier profesionalnya bersama tim asal Yunani, Peristeri Athena, pada 2012

Georgios Papagiannis saat berseragam Sacramento Kings. (instagram.com/g_p_06)

3. Pada 2013, Papagiannis bermain di Jordan Brand Classic International Game. Ia pun mendapat beasiswa di Westtown School, Pennsylvania

Georgios Papagiannis saat berseragam Sacramento Kings. (instagram.com/g_p_06)

4. Namun, ia memilih untuk pulang ke Yunani dan melanjutkan karier profesionalnya bersama Panathinaikos pada 2014

Georgios Papagiannis saat berseragam Panathinaikos. (instagram.com/g_p_06)

Baca Juga: 4 Pemenang EuroLeague Best Defender yang Pernah Bermain di NBA

5. Bakat Papagiannis sebagai pebasket hebat memang telah terpancar sejak muda. Oleh karena itu, tim sebesar Panathinaikos tertarik memilikinya

Georgios Papagiannis saat berseragam Panathinaikos. (instagram.com/g_p_06)

6. Pada NBA Draft 2016, Papagiannis terpilih di urutan ke-13 oleh Phoenix Suns. Namun, ia ditukar ke Sacramento Kings

Georgios Papagiannis pada NBA Draft 2016. (nba.com)

7. Saat berkarier di NBA bersama Sacramento Kings (2016--2018) dan Portland Trail Blazers (2018), Papagiannis gagal tampil gemilang

Georgios Papagiannis saat berseragam Portland Trail Blazers. (nba.com)

8. Pemain setinggi 221 cm ini kembali ke Panathinaikos pada 2018. Ia pun dikenal sebagai center yang kuat dalam menyerang dan bertahan

Georgios Papagiannis (euroleaguebasketball.net)

9. Musim terbaiknya terjadi pada 2021/2022. Kala itu, ia masuk dalam All-EuroLeague Team dan menjadi raja rebound dan blok di EuroLeague

Georgios Papagiannis saat berseragam Panathinaikos. (instagram.com/g_p_06)

Baca Juga: 5 Prospek Bombastis NBA dari Eropa, Ada Wembanyama!

Verified Writer

Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya