TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mengheningkan Cipta untuk Zhang Zhi Jie di BAJC

Tim China pakai pita hitam

Hening cipta untuk menghormati Zhang Zhi Jie (Instagram.com/badmintonasia.official)

Intinya Sih...

  • Seluruh negara peserta BAJC 2024 mengheningkan cipta untuk Zhang Zhi Jie, pemain tunggal putra China yang meninggal dunia pada Minggu (30/6/2024) malam WIB.
  • Skuad China memakai jaket putih dan bawahan hitam serta pita hitam di lengan kiri sebagai tanda berkabung untuk menghargai Zhi Jie.
  • Seluruh panitia, staf, wasit, hakim garis, dan ofisial lainnya ikut berdiri dan melakukan hening cipta tanpa doa untuk Zhang Zhi Jie.

Jakarta, IDN Times - Seluruh negara peserta Badminton Asia Junior Championship (BAJC) 2024 mengheningkan cipta di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Senin (1/7/2024) WIB. Hening cipta dilakukan untuk memberi penghormatan kepada tunggal putra China, Zhang Zhi Jie, yang meninggal dunia pada Minggu (30/6/2024) malam WIB.

"Mengheningkan cipta dilakukan sebelum dimulainya perempat final pagi ini sebagai penghormatan untuk wafatnya pemain China, Zhang Zhi Jie, kemarin," tulis Badminton Asia dalam akun Instagramnya, @badmintonasia.offcial.

Baca Juga: Gregoria Kritisi Aturan BWF Usai Zhang Zhi Jie Meninggal

1. Tim China pakai pita hitam

Tim China pakai pita hitam dalam hening cipta untuk menghormati Zhang Zhi Jie (Instagram.com/badmintonasia.official)

Skuad China menjadi sorotan sepanjang hari ini. Mereka terlihat begitu terpukul dengan meninggalnya Zhi Jie.

Demi menghargai Zhi Jie, seluruh rekan sejawatnya menggunakan jaket putih dan bawahan hitam. Ban hitam juga disematkan di lengan kiri sebagai tanda berkabung.

2. Seluruh ofisial ikut hening cipta

Hening cipta untuk menghormati Zhang Zhi Jie (Instagram.com/badmintonasia.official)

Tak hanya para pemain, seluruh panitia, staf, wasit, hakim garis, dan ofisial lainnya, ikut berdiri dan melakukan hening cipta.

"Tadi tidak ada yang memimpin doa, hanya Minutes of Silence dan mendoakan secara masing-masing untuk Zhang," kata Humas PBSI, Deri Destan, kepada wartawan.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya