TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Hong Kong Open 2024

Indonesia masih punya tujuh wakil

Jonatan Christie gugur di fase grup Olimpiade 2024 Paris (dok.NOC Indonesia/Naif Muhammad Al’as/Canon Indonesia)

Jakarta, IDN Times - Turnamen Hong Kong Open 2024 memasuki babak perempat final. Tersisa tujuh wakil tanah air yang masih berpeluang meraih gelar dalam ajang yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Jumat (13/9/2024).

Ketujuh wakil Indonesia berasal dari sektor tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putra. Sebanyak empat wakil akan jalani laga kontra unggulan hari ini.

1. Ginting hadapi wakil tuan rumah

Anthony Sinisuka Ginting di 32 besar Hong Kong Open 2024 (dok.PP PBSI)

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting akan berduel melawan wakil tuan rumah, Jason Gunawan di perempat final Hong Kong Open 2024. Ini akan jadi pertemuan pertama Ginting kontra Jason.

Jason merupakan salah satu pemain muda yang tengah naik daun. Atlet berdarah Indonesia ini digadang-gadang bakal jadi bintang bulu tangkis Hong Kong di masa depan.

Baca Juga: 6 Ganda Putri Unggulan Melaju ke 8 Besar Hong Kong Open 2024

2. Empat wakil hadapi unggulan

Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi di 32 besar Hong Kong Open 2024 (dok.PP PBSI)

Sebanyak empat wakil Indonesia akan menghadapi unggulan di perempat final Hong Kong Open 2024. Laga Merah Putih akan dibuka Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi

Ana/Tiwi akan berduel melawan ganda putri unggulan ketiga asal Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan. Ini menjadi pertemuan kelima bagi kedua pasangan. Catatan head to head menunjukkan Ana/Tiwi kalah 1-3.

Kemudian, ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan bertarung melawan unggulan ketiga asal Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae. Kedua pasangan terakhir bersua di semifinal Japan Open 2024. Kala itu, Fikri/Daniel kalah 21-12, 15-21, 19-21.

Selain itu, tunggal putra Indonesia Jonatan Christie juga akan berduel melawan unggulan. Dia bakal bentrok dengan unggulan kelima asal Jepang, Kodai Naraoka. Lagi ini diprediksi akan sangat panas mengingat head to head keduanya berimbang 2-2.

Satu lagi wakil Indonesia yang akan berhadapan dengan unggulan adalah ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. Pasangan ini bakal ditantang unggulan ketujuh asal Malaysia, Man Wei Chong/Kang Wun Tee.

Ini akan jadi pertemuan kedua mereka. Pada Pertemuan sebelumnya Man/Kang mampu mengalahkan Sabar/Reza.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya