TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jadwal Tanding Wakil Indonesia di Hari Kedua China Open 2024

Tujuh wakil bakal turun bertanding

Gregoria Mariska Tunjung menembus semifinal Olimpiade 2024 Paris (dok.PBSI/Badmintonphoto/Yohan Nonotte)

Jakarta, IDN Times - China Open 2024 memasuki hari kedua babak 32 besar. Sebanyak tujuh wakil Indonesia akan turun bertanding di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Rabu (18/9/2024).

Pertandingan wakil Merah Putih akan dibuka tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung melawan wakil India, Malvika Bansod. Ini menjadi pertemuan kedua antara Gregoria kontra Malvika. Pertemuan sebelumnya tercipta di perempat final Hylo Open 2022 yang dimenangkan Gregoria dengan skor 21-17, 21-10.

1. Dua wakil Indonesia jalani pertemuan perdana

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke perempat final Japan Open 2024 (dok.PP PBSI)

Dua wakil ganda putra Indonesia akan jalani pertemuan perdana melawan pesaing mereka. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani untuk pertama kalinya akan berhadapan dengan wakil Taiwan, Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee.

Di sisi lain, pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk pertama kali akan berduel melawan wakil Korea Selatan, Choi Sol Gyu/Heo Kwang Hee.

Baca Juga: Kata Fikri/Daniel Amankan Tiket 16 Besar China Open 2024

2. Dua wakil sudah kunci tempat di 16 besar

Anthony Sinisuka Ginting bersua dengan Chico Aura Dwi Wardoyo pada babak 32 besar China Open 2024 (dok. PP PBSI)

Indonesia sudah punya dua wakil di babak 16 besar China Open 2024. Anthony Sinisuka Ginting mengunci tiket babak 16 besar pertama usai mengalahkan junior sepelatnasnya, Chico Aura Dwi Wardoyo dalam dua game langsung dengan skor 21-18, 21-17.

Tiket ke babak kedua selanjutnya diraih pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin. Pada babak 32 besar, Fikri/Daniel menang atas pasangan Taiwan, Chiu Hsiang Chieh/Wang Chi-Lin dengan skor kembar 21-13, 21-13.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya