TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jadwal Tanding Wakil Indonesia di 16 Besar Japan Open 2024

Masih tersisa tujuh wakil di babak kedua

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana di Japan Open 2024 (dok. PP PBSI)

Jakarta, IDN Times - Japan Open 2024 berlanjut ke babak 16 besar. Sebanyak tujuh wakil Merah Putih akan bertanding di Yokohama, Jepang pada Kamis (22/8/2024).

Perang saudara akan kembali tercipta di sektor ganda putra. Kali ini mempertemukan pasangan debutan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan pasangan non-pelatnas, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.

1. Wardoyo bersaudara masih bertahan

Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo menembus babak 16 besar di Japan Open 2024 (dok.PP PSBI)

Wakil tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dan wakil tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo melenggang ke babak kedua Japan Open 2024.

Wardoyo bersaudara berstatus satu-satunya wakil di sektor tunggal dan akan bertanding memperebutkan tiket ke perempat final.

Chico akan berduel melawan wakil Prancis, Alex Lanier. Sementara, Ester akan melawan wakil Thailand, Supanida Katethong.

Baca Juga: Debut Manis Daniel/Fikri di Japan Open 2024

2. Satu ganda putra dipastikan ke delapan besar

Ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani di Japan Open 2024 (dok.PP PSBI)

Ganda putra Indonesia dipastikan mengirim wakil ke perempat final Japan Open 2024. Pemenang dari laga Leo/Bagas kontra Sabar/Reza akan melaju ke babak delapan besar turnamen BWF Super 750 ini.

Sementara itu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berduel melawan pasangan Malaysia, Choong Hon Jian/Muhammad Haikal.

Di sisi lain, racikan baru Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin akan menghadapi wakil Taiwan, Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya