TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Daftar 35 Atlet Indonesia di Paralimpiade 2024 Paris

Siap bertanding mulai pekan ini

Wakil Para-badminton Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020. (dok. NPC Indonesia)

Intinya Sih...

  • 35 atlet Indonesia siap bertanding di Paralimpiade 2024 Paris pada 28 Agustus hingga 9 September.
  • Tim pendukung terdiri dari 2 deputi CdM, 11 tim CdM, 4 tim medis, manajer, pelatih, dan ofisial.

Jakarta, IDN Times - Usai gelaran akbar Olimpiade 2024 Paris, kini giliran atlet disabiltias yang akan tampil unjuk gigi di Paralimpiade 2024 Paris. Indonesia dipastikan mengirim wakilnya untuk bertanding pada 28 Agustus hingga 9 September 2024 mendatang.

Sebanyak 35 atlet terbaik Merah Putih dipastikan turun bertanding di Paralimpiade 2024 Paris. Sementara, tim pendukung akan diisi dua deputi Chef de Mission (CdM), 11 tim CdM, empat tim medis, delapan manajer, 19 pelatih, 12 asisten pelatih, ofisial, dan enam tim media.

1. Jumlah atlet bertambah

Menpora Zainuddin Amali sambut kontingen Indonesia yang pulang dari Paralimpiade Tokyo 2020 (IDN Times/Margith Juita Damanik)

Indonesia akan diperkuat 35 atlet untuk bertanding di Paralimpiade 2024 Paris. Jumlah ini bertambah 12 orang dibanding pada Olimpiade 2020 Tokyo lalu sebanyak 23 atlet.

"NPC Indonesia juga sudah mengamankan 35 tiket untuk tampil di Paralimpiade 2024, naik signifikan dibanding 4 tahun lalu yang sebanyak 23 atlet. Kenaikan 12 atlet untuk Paralimpiade bukan jumlah yang biasa, tapi sangat luar biasa," ujar Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo dalam keterangan tertulis di laman resmi Kemenpora..

Baca Juga: 35 Atlet Paralimpiade Indonesia Mulai Berangkat ke Paris

2. Wakil para badminton paling banyak

Wakil Para-badminton Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020. (dok. NPC Indonesia)

Sebanyak 35 atlet Indonesia akan bertanding di 10 cabang olahraga (cabor) dalam Paralimpiade 2024 Paris mendatang.

Cabor para badminton mengirim wakil paling banyak, yakni sembilan wakil. Itu termasuk nama ratu para badminton dunia asal Indonesia, Leani Ratri Oktila.

Baca Juga: Ketum PBTI Bangga Lepas Wasit Indonesia ke Paralimpiade 2024

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya