TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ana/Tiwi Tembus 10 Besar Dunia, Geser Apriani/Fadia

Ana/Tiwi jadi ranking satu Indonesia

Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (instagram.com/badminton.ina)

Intinya Sih...

  • Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi masuk dalam jajaran 10 besar dunia versi BWF per Selasa (17/9/2024).
  • Ana/Tiwi naik dua peringkat dan kini menempati peringkat 10 dunia ganda putri dunia, menggeser posisi seniornya, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
  • Ana/Tiwi resmi menjadi ganda putri nomor satu Indonesia, mengantongi 60.114 poin dari 17 turnamen yang mereka jalani setelah hasil baik pada Hong Kong Open 2024.

Jakarta, IDN Times - Kabar baik datang dari ganda putri Indonesia. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi masuk dalam jajaran 10 besar dunia versi BWF per Selasa (17/9/2024).

Ana/Tiwi naik dua peringkat dan kini menempati peringkat 10 dunia ganda putri dunia. Ana/Tiwi menggeser posisi seniornya, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

1. Ana/Tiwi jadi nomor satu Indonesia

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi terhenti di perempat final Hong Kong Open 2024 (dok.PP PBSI)

Ana/Tiwi resmi menjadi ganda putri nomor satu Indonesia, menurut BWF. Ana/Tiwi mengantongi 60.114 poin dari 17 turnamen yang mereka jalani.

Kenaikan peringkat ini diraih Ana/Tiwi usai menorehkan hasil baik pada Hong Kong Open 2024 pekan lalu. Ana/Tiwi terhenti di perempat final turnamen BWF Super 500 tersebut.

Baca Juga: China Open 2024 Hari Ini, Indonesia Perang Saudara di Babak 32 Besar

2. Ranking Apriyani/Fadia terus menurun

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di Olimpiade 2024 Paris (dok.PBSI/Badmintonphoto/Yohan Nonotte)

Apriyani/Fadia justru turun dua peringkat. Apriyani/Fadia kini menempati ranking 12 ganda putri dunia versi BWF. Pada pekan 38 BWF, Apriyani/Fadia mengantongi 58.770 poin dari 13 turnamen yang mereka ikuti.

Turunnya peringkat Apriyani/Fadia tidak menjadi kejutan. Sebab, Apriyani/Fadia masih absen dari turnamen BWF sejak terakhir berlaga di Olimpiade 2024 Paris.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya