TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pasangan Racikan Baru yang Melaju Terjauh di Japan Open 2024

Termasuk pasangan baru dari Indonesia

Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana (instagram.com/badminton.ina)

Intinya Sih...

  • Pasangan baru dari Indonesia tampil di Japan Open 2024
  • Wang Chi Lin dan Chiu Hsiang Chieh sukses mengalahkan ganda putra terbaik tuan rumah
  • Jia Yi Fan dan Li Wen Mei berhasil melaju hingga babak semifinal sebelum kalah dari rekan kompatriot mereka

Japan Open 2024 menjadi salah satu turnamen paling menarik pada 2024 ini. Pasalnya, pada salah satu rangkaian turnamen BWF Super 750 ini, banyak sekali pasangan racikan baru dari berbagai negara, termasuk Indonesia.

Beberapa pasangan baru tersebut bahkan sukses memberikan kejutan pada penampilan perdana mereka. Seperti apa hasil dari lima pasangan racikan baru di Japan Open 2024 ini? Simak ulasannya berikut.

1. Wang Chi Lin/Chiu Hsiang Chieh (Taiwan) langsung kalahkan unggulan pada babak pertama

Wang Chi Lin/Chiu Hsiang Chieh (instagram.com/bwf.official)

Wang Chi Lin menjadi salah satu atlet badminton ganda putra yang paling suskes. Pasalnya, ia bersama mantan patnernya, Lee Yang, adalah pasangan ganda putra pertama di dunia yang berhasil back to back meraih medali emas Olimpiade. Setelah mendapat gelar juara di Olimpiade Tokyo 2020 dan Paris 2024 bersama Lee Yang, kini Wang Chi Lin memulai perjalanan baru bersama Chiu Hsiang Chieh.

Pasangan ini melakukan debut di Japan Open 2024. Pada babak pertama, Wang/Chiu langsung memberikan kejutan dengan mengalahkan ganda putra terbaik tuan rumah yang bertengger sebagai unggulan keenam, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Sayangnya, langkah mereka harus terhenti pada babak kedua usai dikalahkan oleh pasangan Jepang lainnya. Mereka menelan kekalahan atas Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura lewat pertandingan rubber game.

Baca Juga: 4 Unggulan Tunggal Putra yang Gagal Menembus Final Japan Open 2024

2. Ye Hong Wei/Nicole Gonzales Chan (Taiwan) juga tumbang pada babak kedua usai takluk oleh tuan rumah

Ye Hong Wei/Nicole Gonzales Chan (instagram.com/y_h_w1101)

Tak hanya ganda putra, Taiwan juga memiliki pasangan racikan baru dari sektor ganda campuran. Mereka adalah Ye Hong Wei/Nicole Gonzales Chan. Senada dengan Wang/Chiu, Ye/Chan juga harus memulai langkah mereka dengan bersua pasangan tuan rumah. Ye/Le mampu menaklukkan Hiroki Nishi/Akari Sato pada babak 32 besar dan melaju ke babak selanjutnya.

Pada babak kedua, mereka harus langsung berhadapan dengan peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024, Yuta Watanabe/Arisha Higashino. Tanpa banyak hambatan, Watanabe/Higashino mampu menumbangkan Ye/Chan lewat pertandingan dua set langsung. Ye/Chan gugur usai kalah dengan skor 11-21 dan 15-21.

3. Jia Yi Fan/Li Wen Mei (China) melaju hingga babak semifinal

Jia Yi Fan (instagram.com/jiayifan629)

Sama seperti Wang Chi Lin, salah satu peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 juga harus dipecah dan memulai dari awal bersama pasangan baru. Ia adalah Jia Yi Fan yang sebelumnya sukses meraih medali emas Olimpiade bersama Chen Qing Chen. Di Japan Open 2024, Jia Yi Fan harus bertanding bersama pasangan barunya, Li Wen Mei.

Tampil baik sejak babak pertama, Jia/Li sukses melaju hingga babak semifinal. Pada babak 4 besar, mereka harus berduel dengan rekan kompatriot, Liu Sheng Shu/Tan Ning. Lewat pertandingan dua set langsung, Jia/Li harus mengakui keunggulan dari Liu/Tan dan terhenti di babak semifinal.

4. Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri (Indonesia) melenggang hingga babak 4 besar

Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri (instagram.com/badminton.ina)

Indonesia juga memiliki dua pasangan racikan baru dari sektor ganda putra. Pertama ada Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri yang langsung tampil kompak dan melaju ke babak 4 besar. Sejak babak 32 besar, Daniel/Fikri memang belum bertemu dengan pemain unggulan.

Mereka baru bersua pasangan unggulan pada babak 4 besar. Sang unggulan ketiga dari Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae adalah lawan yang mereka hadapi. Daniel/Fikri harus takluk di tangan Kang/Seo lewat pertandingan rubber game yang berlangsung cukup sengit.

Verified Writer

Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya