TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Pembalap Formula 1 yang Menyelesaikan Seluruh Lap dalam Satu Musim

Max Verstappen masuk jajaran elite

Max Verstappen (twitter.com/Max33Verstappen)

Max Verstappen tampil begitu dominan untuk menjadi juara dunia Formula 1 2023. Pembalap Red Bull tersebut bahkan menjadi satu-satunya pembalap yang menyelesaikan seluruh putaran dari 22 seri yang diadakan. Itu artinya Verstappen mampu tampil konsisten dan tak melakukan kesalahan sepanjang musim.

Sepanjang sejarah Formula 1, tak banyak pembalap yang mampu menyelesaikan seluruh putaran di Formula 1. Realibilitas mobil serta kesalahan pembalap membuat mereka gagal menyentuh garis finis. Meskipun pembalap tersebut mampu menyentuh garis finis di setiap race, mereka tak boleh tertinggal satu lap pun dari sang pemenang.

Berikut tiga pembalap Formula 1 yang mampu menyelesaikan setiap lap dalam satu musim.

1. Michael Schumacher menyelesaikan seluruh putaran pada musim 2002

Michael Schumacher (formula1.com)

Musim 2002 bisa dibilang menjadi musim yang paling dominan bagi Michael Schumacher. Mengendarai mobil Ferrari F2002, Schumacher tak pernah luput dari podium untuk mengunci gelar juara dunia kelimanya. Hingga saat ini, rekor selalu berada di atas podium dalam satu musim tak pernah disamai oleh pembalap lain.

Pembalap asal Jerman tersebut mampu meraih 11 kemenangan dari 17 balapan musim 2002. Raihan terburuknya terjadi di GP Malaysia ketika Schumacher harus puas meraih podium ketiga. Schumacher bahkan sudah mengunci gelar juara dunia di GP Prancis ketika masih menyisakan enam balapan.

Schumacher hampir menyamai raihan tersebut pada musim 2004. Sayang, ia gagal finis di GP Monako serta tertinggal satu putaran di GP China. Padahal, di luar hasil tersebut, Schumacher mampu memenangi 13 dari 18 balapan untuk mengunci gelar juara dunia ketujuh sekaligus yang terakhir baginya.

2. Lewis Hamilton tampil dominan pada 2019

Lewis Hamilton (formula1.com)

Pada musim 2019, Mercedes yang menciptakan mobil W10 yang mampu membawa Lewis Hamilton menjadi juara dunia dengan begitu dominan. Pembalap asal Inggris tersebut mampu mendulang 11 kemenangan dari 21 balapan. Hamilton juga hanya empat kali finis di luar podium. Penampilan terburuknya terjadi di GP Jerman ketika finis di posisi kesembilan. Hamilton menjadi pembalap kedua yang mampu menyelesaikan seluruh putaran dalam satu musim setelah Michael Schumacher.

Hamilton sebenarnya punya dua kesempatan lain untuk menyelesaikan seluruh putaran, yakni pada 2017 dan 2020. Pada 2017, Hamilton sebenarnya selalu menyentuh garis finis dalam setiap balapan, tetapi ia tertinggal satu putaran di GP Meksiko. Pada 2020, pembalap asal Inggris tersebut harus absen di GP Sakhir karena positif terkena Covid-19.

Verified Writer

Genady Althaf

Menulis hal yang berhubungan dengan sport

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya