TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Luca Marini Klarifikasi Isu Hubungannya dengan VR46 Academy

Muncul di tengah kabar pindah ke Honda

Luca Marini duduk di atas motornya jelang main race GP Malaysia 2023. (flickr.com/vr46racingteam)

Teka-teki masa depan Luca Marini selepas MotoGP 2023 makin menjadi buah bibir. Pembalap asal Italia itu dikabarkan merapat ke Repsol Honda pada 2024 mendatang. Isu tersebut sontak memunculkan dugaan adanya keretakan hubungan antara Marini dan VR46 Academy.

Tak ingin berlarut, Marini langsung memberi klarifikasi atas isu hubungannya dengan VR46 Academy. Ia mengaku tak ada masalah antara dirinya dan orang-orang di akademi. Marini juga menegaskan dirinya masih sering berlatih di The Ranch milik VR46 Academy.

1. Luca Marini menyebut ada pembicaraan antara manajemennya dan Honda

pembalap Mooney VR46, Luca Marini (flickr.com/vr46racingteam)

Kabar kepindahan Luca Marini makin berembus kencang. Ia disebut menjadi pengganti Marc Marquez di Repsol Honda pada MotoGP 2024 mendatang. Padahal, Marini masih punya kontrak dengan Mooney VR46 hingga akhir 2024.

Terkait itu, Marini tak mau berbicara banyak. Pembalap berusia 26 tahun itu bilang bahwa sedang ada pembicaraan antara manajemennya dan Honda. Akan tetapi, Marini enggan menjelaskan isi diskusi yang tengah berlangsung.

"Kita lihat saja nanti. Mereka sedang berbicara antara manajemenku dan Honda. Namun, itu sesuatu. Aku tak bisa memberi tahu Anda apa pun. Sebab, tidak ada yang lebih dari yang sudah aku katakan.

Kami membutuhkan lebih banyak waktu meskipun tidak ada waktu. Itu karena GP Valencia akan segera tiba," kata Marini dilansir Crash.

Baca Juga: Luca Marini Bicara Peluang Angkat Kaki dari Mooney VR46 Team

2. Marco Bezzecchi menyebut Luca Marini tak lagi berlatih bersama VR46 Academy

Marco Bezzecchi berada di depan Luca Marini saat main race GP Thailand 2023. (flickr.com/vr46racingteam)

Isu hengkangnya Luca Marini ke Repsol Honda rupanya diikuti dengan kabar lain. Hubungan Marini dengan VR46 Academy disebut dalam kondisi kurang baik lantaran tak lagi berlatih di The Ranch. Isu tersebut muncul menyusul pernyataan Marco Bezzecchi dalam sebuah wawancara.

"Aku tak ingin membayangkan seperti apa jadinya tak memiliki Marini sebagai rekan setim. Kami selalu mengenal satu sama lain walaupun dia tidak lagi berlatih bersama kami sekarang. Itu mengingat seluruh persiapannya telah berubah dan dia telah sedikit menjauhkan diri," ucap Bezzecchi dikutip Crash.

3. Luca Marini membantah pernyataan Marco Bezzecchi

Luca Marini memamerkan medali usai sprint race GP Thailand 2023. (flickr.com/vr46racingteam)

Luca Marini merespons pernyataan Marco Bezzecchi terkait kondisi yang terjadi di VR46 Academy. Pembalap bernomor motor 10 membantah dirinya tak lagi berlatih di The Ranch. Marini menegaskan hanya mengubah sedikit cara dirinya bekerja. Ia juga mengaku hubungan dengan pembalap VR46 Academy lainnya masih berjalan baik.

"Aku selalu pergi ke The Ranch. Aku telah sedikit mengubah caraku bekerja, tetapi aku berlatih hal yang sama dengan mereka. Tidak ada yang besar. Tidak ada hal yang melawan akademi. Jangan mencari sesuatu yang buruk karena itu hanya sebuah hal campur aduk.

Hubunganku dengan pembalap lain sempurna. Kami pergi makan malam tiap pekan. Itu adalah hubungan yang sangat baik. Sesi latihan secara beruntun sangat baik dengan pembalap lainnya," jelas Marini dilansir Motorsport.

Baca Juga: Marquez Bingung Luca Marini Mau Terima Pinangan Honda

Verified Writer

Dewa Putu Ardita Darma Putera

Penggemar olahraga khususnya Motorsport. Untuk pertanyaan dan keperluan bisnis: dewaputu.ardita@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya