TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rookie yang Tampil Apik pada Awal Musim NBA 2023/2024

Victor Wembanyama salah satunya

Victor Wembanyama (nba.com)

Musim reguler 2023/2024 menyajikan banyak wajah baru di NBA. Mereka adalah para pemain yang dipilih di NBA Draft 2023. Beberapa pemain tersebut menunjukkan potensi besar yang mereka miliki dengan tampil cemerlang bersama tim masing-masing.

Salah satunya adalah Victor Wembanyama, pemain dengan urutan teratas di NBA Draft 2023 yang kini bermain untuk San Antonio Spurs. Pemain asal Prancis berusia 19 tahun ini digadang-gadang bakal menjadi bintang besar di masa depan. Tak hanya Wembanyama, masih ada beberapa rookie lain yang berhasil menunjukkan kualitas mereka pada awal musim NBA 2023/2024.

Berikut ini lima rookie yang tampil apik pada awal musim NBA 2023/2024.

1. Chet Holmgren tampil gemilang bersama Oklahoma City Thunder

Chet Holmgren (nba.com)

Chet Holmgren adalah pemain yang kini berseragam Oklahoma City Thunder. Pemain berposisi power forward dan center ini sejatinya merupakan bagian dari NBA Draft 2022. Kendati demikian, dia mengalami cedera sehingga harus absen sepanjang musim reguler 2022/2023.

Musim reguler 2023/2024 akhirnya menjadi kesempatan Holmgren untuk debut di NBA. Pemain yang dipilih di urutan kedua pada NBA Draft 2022 ini tampil tidak mengecewakan. Holmgren beberapa kali sukses membuat double-double poin dan rebound bersama Oklahoma City Thunder.

Meski termasuk pemain dengan postur jangkung, yakni 213 sentimeter, Holmgren memiliki kemampuan ball-handling  dan menembak yang cukup ciamik. Hal itu membuatnya kerap dibandingkan dengan Kevin Durant. Pada awal musim NBA 2023/2024, rata-rata Holmgren mencapai 17,6 poin, 8 rebound, dan 2,6 assist bersama Oklahoma City Thunder.

2. Victor Wembanyama menjadi andalan baru di San Antonio Spurs

Victor Wembanyama (nba.com)

Berikutnya ada pemain yang menjadi pick teratas pada NBA Draft 2023. Pemain yang dimaksud adalah Victor Wembanyama. Bintang muda asal Prancis ini memainkan posisi yang sama dengan Chet Holmgren, yakni power forward dan center. Pemain dengan julukan Wemby ini juga memiliki postur serta gaya bermain yang mirip dengan Holmgren.

Memiliki postur mencapai 224 sentimeter, Wemby memiliki kelincahan, ball-handling,  dan kemampuan menembak yang tidak buruk. Pemain berusia 19 tahun ini kerap membuat  double-double poin dan rebound bersama timnya, San Antonio Spurs. Pada awal musim NBA 2023/2024, Wemby memiliki rataan 19,3 poin, 9,7 rebound, dan 2,6 assist bersama Spurs.

Baca Juga: 5 Rookie NBA yang Memiliki Potensi Sukses pada Musim Debutnya

3. Jaime Jaquez Jr menunjukkan performa apik bersama Miami Heat

Jaime Jaquez Jr (nba.com)

Jaime Jaquez Jr memiliki latar belakang yang sedikit berbeda dari Chet Holmgren dan Victor Wembanyama. Pasalnya, Jaquez Jr bukan pemain urutan atas pada NBA Draft 2023. Dia dipilih di urutan ke-18 oleh Miami Heat.

Meski hanya menempati urutan ke-18, Jaquez Jr sukses membuktikan kualitasnya. Buktinya, pemain berposisi small forward dan shooting guard ini memiliki rataan 12 poin, 3,9 rebound, dan 2,6 assist bersama Miami Heat pada awal musim NBA 2023/2024. Menit bermainnya juga cukup tinggi, yakni 26,7 menit per gim.

4. Ausar Thompson memiliki kemampuan bertahan yang hebat

Ausar Thompson (nba.com)

Berikutnya, ada pemain yang bermain untuk Detroit Pistons. Pemain tersebut adalah Ausar Thompson. Dia dipilih sendiri oleh Pistons di urutan kelima pada NBA Draft 2023. Sebagai pemain yang dipilih di urutan atas, Thompson berhasil membuktikan kualitasnya dengan tampil apik bersama Pistons.

Dia dikenal sebagai pemain yang tidak hanya bisa menyerang, tetapi juga andal dalam bertahan. Kehadiran Thompson diproyeksikan menambah kedalaman skuad Detroit Pistons. Pada awal musim NBA 2023/2024, pemain setinggi 198 sentimeter ini berhasil mengukir rataan 10,7 poin, 9,1 rebound, dan 2,7 assist bersama Pistons.

Verified Writer

Christopher Rudolf

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya