TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bikin Si Meng Kabur, Ini 12 Jenis Aroma yang Dibenci Kucing

Disebabkan oleh penciumannya yang tajam #IDNTimesScience

ilustrasi kucing (pixabay.com/doanme)

Hewan seperti kucing dikenal memiliki penciuman yang tajam. Kemampuan tersebut berguna untuk berbagai hal. Bukan hanya untuk mengendus, indra penciuman itu membantu mereka merasa aman dari lingkungan, menemukan makanan, dan mendeteksi bahaya.

Namun ternyata, ada sejumlah aroma yang dibenci oleh kucing. Kebanyakan, aroma ini berasal dari sesuatu yang berbahaya bagi kesehatan dan keselamatan mereka. Apa saja? Dilansir Great Pet Care dan The Discerning Cat, ini 12 jenis aroma yang dibenci oleh hewan tersebut.

1. Aroma tanaman herbal

ilustrasi bunga lavender (pixabay.com/Hans)

Kucing tidak menyukai tanaman herbal seperti lavender, rosemary, geranium, hingga thyme. Ternyata bukan tanpa alasan, aroma dari tumbuhan yang disebutkan itu memiliki efek racun bagi kucing. Bukan hanya yang mentah, tanaman herbal yang telah diolah menjadi minyak esensial juga mengancam kesehatan mereka.

2. Buah sitrus seperti jeruk

ilustrasi jeruk (pixabay.com/Daria-Yakovleva)

Buah jeruk memiliki aroma yang cukup kuat. Kucing tidak menyukai aroma dari buah sitrus ini. Tak hanya jeruk, kucing juga benci dengan aroma lemon dan lime. Alasannya adalah aroma asamnya terlalu menyengat bagi hidung kucing.

3. Pisang 

ilustrasi pisang (pixabay.com/stevepb)

Potasium atau kalium dikenal sebagai mineral yang menyehatkan bagi tubuh. Zat tersebut terkandung dalam pisang. Walaupun buah ini termasuk tidak berbahaya bagi kucing, mereka membenci aromanya. Dari perspektif kucing, aroma zat tersebut tercium seperti toksin. 

4. Cabai dan semua makanan yang pedas

ilustrasi cabai (pixabay.com/JillWellington)

Kucing tidak suka aroma pedas. Insting mereka menghubungkannya dengan potensi bahaya dalam bentuk zat toksin. Tak hanya dalam bentuk cabai, kucing juga tidak suka aroma pedas lainnya, seperti yang terdapat pada paprika dan kayu manis. Lihat saja, ketika memasak hidangan yang pedas, kucingmu pasti tidak mau mendekat.

5. Mentol

ilustrasi mint (pixabay.com/simisi1)

Mentol merupakan zat yang beracun bagi kucing. Sedikit saja aroma pedas-dingin itu tercium, mereka biasanya akan berlari menjauh. Lebih lanjut, kucing juga tidak boleh makan tanaman mint, baik itu daun, batang, atau bunganya. Hampir semua tanaman mint mengandung racun bagi kucing. Namun, ada jenis catmint atau catnip yang aman untuk mereka. 

Baca Juga: 5 Perlakuan Manusia pada Kucing yang Sering Dibenci Kucing, Yuk Sadar!

6. Produk pembersih rumah tangga

ilustrasi produk pembersih (pixabay.com/Michael-T)

Produk pembersih rumah tangga seperti pembersih lantai biasanya memiliki bau yang khas. Aroma serta bahan kimia yang terdapat di dalamnya tidak disukai oleh kucing. Jika ingin membersihkan tempat kucing, sebaiknya gunakan bahan yang tidak terlalu berbau. Apalagi, sekarang sudah ada produk pembersih yang aman bagi hewan tersebut karena tidak mengandung zat kimia yang keras.

7. Ikan yang busuk atau sudah lama

ilustrasi ikan busuk (pixabay.com/JonnyBelvedere)

Seperti halnya manusia, kucing tidak menyukai bau dari benda yang kedaluwarsa. Meskipun kucing suka dengan ikan, tapi mereka tetap tidak suka jika ikan tersebut berbau busuk. Apalagi jika itu sudah busuk dan mengandung banyak bakteri. Jadi pastikan untuk memberi makanan yang segar untuk kucing.

8. Sabun atau deodoran karena bau zat kimia di dalamnya

ilustrasi sabun (pixabay.com/silviarita)

Sama seperti pembersih, kucing juga tidak menyukai bau sabun. Mereka tidak menyukai aroma bahan kimia yang terdapat di dalamnya. Jika ingin memandikan kucing, maka gunakan produk sabun khusus yang aman untuknya.

Tak hanya itu, bahkan bau deodoran juga tidak disukai oleh si meng. Jadi tak perlu heran jika saat kamu sedang menggunakan deodoran, kucing tidak mendekat. 

9. Minyak esensial yang berbau kuat

ilustrasi minyak esensial (pixabay.com/monicore)

Minyak esensial biasanya jadi aromaterapi bagi manusia. Namun bau dari minyak ini terlalu kuat bagi kucing yang punya penciuman sensitif. Apalagi jika berasal dari bahan-bahan yang juga dibenci kucing seperti lavender atau lemon. Minyak yang berbentuk konsentrat 100 persen bahkan berbahaya bagi kucing jika terkena kulit, bulu, atau cakar mereka.

10. Kayu putih yang juga berbahaya untuk kucing

ilustrasi pohon kayu putih (pixabay.com/sandid)

Kayu putih apakah itu dikeringkan atau segar ternyata berbahaya bagi kucing. Ini bisa menyebabkan mereka pusing, muntah, diare, atau kebingungan. Kucing yang tidak sengaja memakannya bisa mengalami keracunan yang dapat menyerang organ vital mereka. Jika kamu memiliki kayu putih dalam bentuk minyak, sebaiknya tutup rapat agar tidak diendus oleh kucing.

11. Bau kucing lain yang tidak dikenali

ilustrasi kucing (pixabay.com/Niner09)

Kucing tidak suka bau dari kucing lain yang mereka tidak kenal. Menurut mereka, ini adalah tanda dari bahaya atau invasi daerah kekuasaan. Tak heran jika kucing sering terlihat mengendus satu sama lain. Mereka akan merasa terancam ketika ada aroma yang tak dikenalinya.

Baca Juga: 5 Manfaat Sterilisasi pada Kucing, Bikin Kucing Hidup Sejahtera!

Verified Writer

Senja Nilasari

freelance writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya