5 Kemampuan Unik Oncilla, Dapat Berenang dengan Sangat Baik!

Si kucing berbintik yang cerdik

Pernah dengar tentang oncilla, si kucing liar mungil dari Amerika Selatan? Mungkin belum, ya. Meski begitu, kucing kecil berbintik ini punya sederet kemampuan unik yang bikin dia jauh lebih tangguh dari yang kamu kira, lho.

Walaupun ukuran tubuhnya tergolong kecil, oncilla tetap menjadi salah satu predator cerdik dengan segudang keahlian unik. Penasaran dengan keahlian apa saja yang dimiliki si kucing kecil ini? Yuk, simak lima kemampuan unik dari oncilla yang bikin kamu kagum!

1. Dapat memanjat dengan lincah dan cepat

5 Kemampuan Unik Oncilla, Dapat Berenang dengan Sangat Baik!ilustrasi oncilla (flickr.com/Tambako The Jaguar)

Meski lebih sering berburu di tanah, oncilla juga punya kemampuan memanjat yang luar biasa. Dengan tubuhnya yang ringan, dia bisa memanjat pohon dengan cepat dan lincah. Kemampuan ini gak cuma buat cari mangsa seperti burung dan reptil, tapi juga buat menghindari predator yang lebih besar.

Gak cuma itu, kemampuan ini juga memudahkannya menjelajahi area yang lebih luas dan menemukan tempat berlindung yang aman. Jadi, si kecil ini memang gak bisa diremehkan!

2. Memiliki pola bulu yang membantu menyamar di habitat alaminya

5 Kemampuan Unik Oncilla, Dapat Berenang dengan Sangat Baik!ilustrasi oncilla (flickr.com/Tambako The Jaguar)

Bulu oncilla yang berbintik-bintik jadi senjata kamuflasenya di habitat alami. Warna bulunya yang cokelat muda sampai oker gelap, dipadu dengan roset hitam atau cokelat yang nggak beraturan, bikin dia gampang menyatu dengan lingkungan hutan tropis.

Kamuflase ini penting banget buat menghindari predator yang lebih besar. Selain itu, pola bulu unik ini juga memudahkan si kecil berbintik untuk mendekati mangsa tanpa terdeteksi.

3. Oncilla adalah pemburu malam yang efektif

5 Kemampuan Unik Oncilla, Dapat Berenang dengan Sangat Baik!ilustrasi oncilla (flickr.com/Sam Whitfield)

Sebagai hewan nokturnal, oncilla lebih aktif di malam hari. Berburu berbagai mangsa, mulai dari tikus, burung, hingga reptil dan serangga, menjadi kegiatan utamanya. Dengan berburu di malam hari, kesempatan untuk menghindari persaingan dengan predator yang aktif di siang hari pun semakin besar.

Keuntungan lain dari aktivitas malam hari adalah kemampuan untuk menghindari panas terik yang melelahkan. Dengan cara ini, energinya tetap terjaga dan efisien, memungkinkan si kucing berbintik untuk beradaptasi dengan baik dalam lingkungan tropis yang menantang.

Baca Juga: 5 Jenis Harimau Paling Buas di Dunia

4. Memiliki pendengaran yang sangat tajam dan sensitif

5 Kemampuan Unik Oncilla, Dapat Berenang dengan Sangat Baik!ilustrasi oncilla (flickr.com/Cloudtail the Snow Leopard)

Pendengaran oncilla sangat tajam, dan ini jadi salah satu senjata utamanya saat berburu. Suara mangsa yang bergerak di bawah dedaunan atau tanah bisa dengan mudah dia deteksi. Selain itu, kumis sensitifnya juga membantu menangkap getaran di sekitarnya.

Dengan pendengaran sebaik ini, berburu dalam gelap bukan masalah besar bagi oncilla. Kemampuan ini bikin dia bisa menangkap mangsa dengan presisi tinggi, meski dalam kondisi cahaya minim.

5. Bisa berenang dengan baik untuk menyeberangi sungai

5 Kemampuan Unik Oncilla, Dapat Berenang dengan Sangat Baik!ilustrasi oncilla (flickr.com/Tambako The Jaguar)

Mungkin gak banyak yang tahu kalau oncilla juga bisa berenang. Kemampuan ini membantu dia menyeberangi sungai atau mencari mangsa di dekat air. Ini kemampuan yang gak banyak dimiliki kucing liar lainnya, lho!

Kemampuan berenang ini memberikan oncilla keunggulan dalam menjelajahi habitatnya. Dia bisa menjangkau area-area yang sulit diakses predator lain, membuatnya lebih unggul dalam mencari makanan dan tempat berlindung.

Oncilla mungkin kecil, tapi kemampuan uniknya bikin dia jadi salah satu kucing liar paling menarik di dunia. Nah, itulah lima kemampuan hebat yang dimiliki si mungil berbintik ini. Gimana, tertarik buat kenalan lebih jauh dengan oncilla?

Baca Juga: 5 Fakta Hiena Cokelat, Rahangnya Mampu Menghancurkan Tulang Hewan

Sineas Dadakan Photo Verified Writer Sineas Dadakan

Penggiat sinema dan alam

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya