5 Fakta Lumba-lumba La Plata, Dijuluki Hantu Saking Misteriusnya!

Termasuk spesies lumba-lumba sungai tapi hidup di laut

Lumba-lumba la plata (Pontoporia blainvillei) ialah salah satu spesies lumba-lumba sungai yang ada di dunia. Mamalia yang juga dikenal dengan nama lumba-lumba franciscana ini terdapat di tiga negara Amerika Selatan yaitu Brasil, Argentina, dan Uruguay.

Meski berstatus lumba-lumba sungai, alih-alih hidup di ekosistem air tawar seperti river dolphin lainnya, lumba-lumba yang satu ini tinggal di laut serta estuari atau muara sungai di mana air tawar berpadu dengan air laut. Air muara yang hangat, keruh dengan arus yang berlawanan menjadi kesukaan lumba-lumba la plata.

Kira-kira apa lagi karakteristik lumba-lumba la plata? Yuk, berkenalan dengannya dengan sederet fakta berikut ini.

1. Spesies lumba-lumba sungai terkecil

5 Fakta Lumba-lumba La Plata, Dijuluki Hantu Saking Misteriusnya!rangka lumba-lumba la plata (commons.wikimedia.org/ notafly)

Lumba-lumba la plata berukuran kecil, bahkan jadi yang termungil di kalangan river dolphin. Dilansir Britannica, lumba-lumba la plata dewasa biasanya hanya berukuran antara 1,2–1,7 meter dengan bobot 20–60 kilogram. Hal ini tergolong kecil bila dibandingkan dengan spesies lumba-lumba sungai lainnya, seperti lumba-lumba baiji (Lipotes vexillifer) yang panjangnya 2,4 meter atau lumba-lumba sungai gangga (Platanista gangetica) yang bisa tumbuh hingga 3 meter.

2. Lumba-lumba la plata punya mulut panjang

5 Fakta Lumba-lumba La Plata, Dijuluki Hantu Saking Misteriusnya!lumba-lumba la plata (commons.wikimedia.org/ public domain)

Lumba-lumba la plata memiliki ciri fisik seperti river dolphin lain yang berdahi bulat dan bermulut panjang. Paruh tersebut sempit dan bergigi tajam untuk digunakan la plata dalam mencari makanan seperti gurita, cumi-cumi atau ikan di dasar laut. Gigi posteriornya lebih panjang daripada gigi anterior yang terletak di bawah/belakangnya.

Istimewanya, lumba-lumba la plata ternyata memiliki paruh yang paling panjang di antara spesies lain bila dibandingkan dengan proporsi badannya. Paruhnya menyumbang 15 persen dari total panjang tubuhnya.

Baca Juga: 7 Hewan yang kerap Dijadikan Mata-Mata Negara, Merpati hingga Paus

3. Disebut hantu oleh nelayan dan para peneliti

5 Fakta Lumba-lumba La Plata, Dijuluki Hantu Saking Misteriusnya!lumba-lumba la plata (dok. Whale and Dolphin Conservation)

Mamalia air ini dijuluki sebagai 'hantu' baik oleh nelayan di wilayah geografis mereka dan juga oleh para ilmuwan. Laman Marine Bio melansir bahwa para nelayan menjulukinya 'hantu putih' karena warna kulitnya yang pucat. Sebenarnya lumba-lumba la plata berwarna abu-kecoklatan di bagian punggung dan pucat di area perut, namun seiring bertambahnya usia, warna kulitnya semakin muda.

Jika nelayan memanggilnya hantu karena warna kulit, para ilmuwan menyebutnya hantu saking misteriusnya spesies ini. Lumba-lumba la plata tergolong langka dan sulit diamati. Mereka tidak suka berakrobat di atas air dan berenang dengan senyap ketika di dalam air. Akibatnya, belum banyak yang diketahui tentang lumba-lumba ini.

Besaran populasinya pun misterius. Hasil observasi dari udara yang dilansir Marine Bio menyatakan ada sekitar 40.000 ekor lumba-lumba la plata di pesisir Brasil dan Uruguay. Namun, besaran populasinya di Argentina tidak diketahui. 

4. Hamil selama 11 bulan dan melakukan proses menyapih secara perlahan seperti pada bayi manusia

5 Fakta Lumba-lumba La Plata, Dijuluki Hantu Saking Misteriusnya!lumba-lumba la plata terdampar di pantai (commons.wikimedia.org/ Rafael Tosi)

Pontoporia blainvillei dewasa siap bereproduksi ketika berusia 3 hingga 5 tahun. Setelah kawin, lumba-lumba betina akan hamil selama 11 bulan. Biasanya anak lumba-lumba la plata lahir di rentang waktu antara bulan Oktober hingga Januari.

Panjang bayi lumba-lumba la plata ketika lahir ialah sekitar 70 centimeter dengan berat 7 sampai dengan 9 kilogram. Jika sudah lahir, sang anak akan menyusui dari induknya selama 8 atau 9 bulan.

Menurut Animal Diversity, lumba-lumba la plata akan menyapih sang anak secara bertahap. Di bulan-bulan pertama, sang anak akan meminum ASI eksklusif. Namun, saat sang anak telah memiliki panjang tubuh antara 78 hingga 94 centimeter, sang induk akan mulai memberikan solid food berupa udang untuk melengkapi ASI. Rata-rata anakan lumba-lumba la plata disapih sepenuhnya setelah mencapai panjang tubuh 105 centimeter.

5. Sering terjerat jaring ikan, kini populasinya rentan punah

5 Fakta Lumba-lumba La Plata, Dijuluki Hantu Saking Misteriusnya!lumba-lumba la plata yang terjerat (commons.wikimedia.org/ Hugo Hulsberg)

Lumba-lumba la plata mengalami penurunan populasi secara serius. Banyak yang menjadi korban jeratan jaring ikan nelayan atau shark net yang dipasang di pesisir untuk mencegah hiu masuk ke wilayah pantai yang ramai dikunjungi warga. Diperkirakan 1.500 individu lumba-lumba la plata tewas terjerat jaring tiap tahunnya.

Selain itu, perusakan habitat dan polusi air juga jadi masalah bagi lumba-lumba la plata. Seperti diketahui, mereka berhabitat di muara sungai yang banyak memuat sampah serta limbah pertanian dan industri. Limbah air ini mengandung zat kimia dan metal berat yang berbahaya bila terakumulasi, termasuk dari ikan yang dikonsumsi spesies ini. 

Masih banyak yang belum diketahui dari spesies misterius ini. Tidak seperti lumba-luma lain yang berenang dalam kawanan besar, mereka penyendiri atau berenang dalam kelompok kecil. Semoga hewan yang rentan ini bisa mendapat perhatian agar kita bisa mengetahuinya lebih lanjut!

Baca Juga: 5 Fakta Lumba-lumba Fraser, ASI Betina Kaya akan Nutrisi

Laras Larasati Photo Verified Writer Laras Larasati

Penulis tema sains, life tips, dan Thai-entertainment | Email: larasati.anindito@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya