9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!

Besar dan beracun!

Ketika mendengar kata kodok, kamu pasti membayangkan amfibi berukuran kecil yang biasa ditemukan di persawahan atau perkebunan. Nah, tahukah kamu kalau ada jenis kodok yang bobotnya bisa sama seperti bayi manusia?

Ya, baru-baru ini seorang petugas margasatwa di Australia menemukan kodok "monster". Dilansir laman Science Alert, kodok yang ditemukan ini merupakan jenis kodok tebu atau cane toad. Dengan bobot 6 pounds atau sekitar 2,7 kilogram, spesimen ini memecahkan rekor sebagai kodok tebu terbesar yang pernah ditemukan.

Menurut laman Animal Diversity, kodok tebu merupakan jenis kodok sejati terbesar di dunia. Rata-rata bobotnya mencapai 1 kilogram. Lalu, dari mana asal kodok raksasa ini? Benarkah mereka mengandung racun berbahaya? Yuk, simak 9 fakta menakjubkan kodok tebu atau cane toad berikut ini!

1. Menurut National Geographic, kodok tebu asalnya dari Amerika Selatan dan Amerika Tengah

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!kodok tebu betina (commons.wikimedia.org/Bernard DUPONT)

2. Kodok tebu diperkenalkan ke Australia tahun 1935 lalu dengan maksud mengendalikan hama kumbang di ladang tebu di Queensland

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!kodok tebu dewasa (commons.wikimedia.org/gailhampshire)

3. Namun, populasinya malah meledak. Menurut WWF Australia, populasi kodok tebu di Australia kini diestimasikan mencapai 200 juta ekor!

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!kumpulan kodok tebu yang tertangkap di Australia (commons.wikimedia.org/CSIRO)

4. Kodok tebu memang hewan yang tangguh. Mereka mampu bertahan hidup di temperatur 5—40 derajat Celsius

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!Beberapa kodok tebu berlindung di celah bebatuan. (commons.wikimedia.org/Thell Pereira)

Baca Juga: Katak Tebu Australia Mendadak jadi Kanibal, Ini Faktanya

5. Tak hanya itu, menurut Mental Floss, kodok tebu betina bisa menghasilkan 8.000—30.000 telur dalam sekali waktu

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!kodok tebu betina (commons.wikimedia.org/Bernard DUPONT)

6. Kodok sejati ini kini telah tersebar ke banyak wilayah dunia, termasuk di Pulau Papua

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!kodok tebu di Kebun Binatang Rostov-on-Don (commons.wikimedia.org/Alexxx1979)

7. Saat merasa terancam, kodok tebu mengeluarkan racun bufotoxin dari kelenjar di belakang mata yang bisa berakibat fatal bagi manusia

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!tampak dekat kodok tebu (commons.wikimedia.org/Sam Fraser-Smith)

8. Ngerinya, waktu masih menjadi telur dan berudu, kodok tebu sudah bisa menghasilkan racun!

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!kodok tebu di El Salvador (commons.wikimedia.org/Eli Greenbaum)

9. Sebuah suku di bagian barat Kolombia pernah menggunakan racun kodok tebu sebagai senjata mematikan!

9 Fakta Menakjubkan Kodok Tebu, Disebut Toadzilla Saking Gedenya!kodok tebu di Kosta Rika (commons.wikimedia.org/Charlie Jackson)

Ngeri banget, ya? Setelah tahu beberapa faktanya, bagaimana pendapatmu tentang kodok satu ini? Apa kamu tertarik untuk menemukan mereka di habitatnya? Lebih baik amati dari kejauhan, ya!

Baca Juga: Kodok Beku Salah Satu Primadona Komoditi Ekspor Sumsel 

Ina Suraga Photo Verified Writer Ina Suraga

Business inquiries: suraga.ina@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya