5 Fakta Menarik Kadal Armadillo, Kadal Unik seperti Naga dalam Film

Seperti naga di film Harry Potter!

Kadal armadillo, atau dalam nama ilmiahnya Ouroborus cataphractus, adalah spesies kadal yang termasuk dalam famili Cordylidae. Kadal ini endemik di wilayah barat daya Afrika, khususnya di daerah gurun dan semak kering di Afrika Selatan. Nama cataphractus berasal dari bahasa Yunani yang berarti "berlapis baja," mengacu pada sisik keras yang menutupi tubuhnya untuk memberikan perlindungan yang mirip dengan baju zirah. Berikut 5 fakta menarik kadal armadillo yang harus kamu ketahui.

1. Bentuk Pertahanan yang Unik

5 Fakta Menarik Kadal Armadillo, Kadal Unik seperti Naga dalam FilmKadal Armadillo (instagram.com/tikisgeckos)

Salah satu ciri paling menarik dari kadal armadillo adalah kemampuannya menggulung tubuhnya. Kemampuna ini sangat mirip dengan armadillo mamalia. Ketika merasa terancam oleh predator, kadal ini akan menggigit ekornya dan membentuk lingkaran rapat. Mekanisme tersebut akan melindungi bagian perut yang lunak dengan sisik-sisik kerasnya. Selain itu, mekanisme ini membuatnya terlihat seperti rantai zirah yang hidup dan sulit ditembus oleh pemangsa. Pola bertahan ini membuatnya menjadi salah satu kadal yang paling tangguh di alam liar.

2. Tubuh Berlapis Armor Mirip Naga

5 Fakta Menarik Kadal Armadillo, Kadal Unik seperti Naga dalam FilmKadal Armadillo (instagram.com/tikisgeckos)

Kadal armadillo mendapatkan namanya karena tubuhnya yang dilapisi dengan sisik keras yang menyerupai armor. Sekilas jika dilihat dari bentuknya, kadal ini mirip dengan penampilan naga dalam cerita rakyat Eropa. Sisik-sisik kadal ini sejatinya terbuat dari keratin, yaitu zat yang sama sebagai pembentuk kuku dan rambut kita. Selain itu, sisik ini terdiri dari lapisan-lapisan tebal yang berfungsi sebagai perlindungan dari predator. Bentuk tubuhnya yang kuat dan bersisik memberi kesan tangguh dan kuno, menambah daya tariknya sebagai makhluk yang tampak seperti peninggalan zaman prasejarah.

Baca Juga: 5 Kemampuan Tersembunyi Kadal Basilisk, Dapat Berjalan di Atas Air!

3. Sering Hidup Berkoloni

5 Fakta Menarik Kadal Armadillo, Kadal Unik seperti Naga dalam FilmKadal Armadillo (instagram.com/tikisgeckos)

Menariknya, tidak seperti kadal lain yang hidup soliter, kadal armadillo lebih sering ditemui dengan hidup secara berkoloni karena memberikan berbagai keuntungan di lingkungan gurun yang ekstrem. Dengan berkelompok, mereka mendapatkan perlindungan tambahan dari predator, berbagi tempat persembunyian di celah-celah batu yang terbatas, serta memaksimalkan penggunaan sumber daya yang ada. Selain itu, hidup bersama membantu menjaga kehangatan tubuh saat suhu malam di gurun yang turun drastis. Kehidupan berkelompok juga memungkinkan mereka untuk mengembangkan perilaku sosial yang lebih kompleks, seperti saling memperingatkan bahaya dan menjaga anggota koloni yang lebih lemah, menjadikan mereka lebih tangguh dalam bertahan hidup di habitat yang menantang.

4. Tidak Berkerabat dengan Armadillo Mamalia

5 Fakta Menarik Kadal Armadillo, Kadal Unik seperti Naga dalam FilmKadal Armadillo (instagram.com/tikisgeckos)

Meskipun namanya sama-sama mengandung "armadillo", kadal armadillo dan armadillo mamalia bukanlah kerabat dekat. Kadal armadillo termasuk dalam keluarga Cordylidae, sedangkan armadillo mamalia termasuk dalam ordo Cingulata, yang merupakan kelompok mamalia. Perbedaan evolusi ini sangat signifikan, meskipun kedua hewan mengembangkan kemampuan yang mirip dalam hal pertahanan. Istilah "armadillo" pada kadal ini lebih merujuk pada kemiripan visual dan cara pertahanannya daripada hubungan kekerabatan.

5. Hewan yang Terancam Akibat Perdagangan Ilegal

5 Fakta Menarik Kadal Armadillo, Kadal Unik seperti Naga dalam FilmKadal Armadillo (instagram.com/tikisgeckos)

Sayangnya, kadal armadillo menghadapi ancaman serius dari perdagangan hewan ilegal. Karena penampilannya yang unik dan menarik, kadal ini sering diperdagangkan secara ilegal sebagai hewan peliharaan eksotis. Di habitat aslinya, kadal armadillo juga menghadapi ancaman dari hilangnya habitat akibat aktivitas manusia, seperti pembangunan dan pertanian. Meskipun beberapa langkah konservasi telah diambil untuk melindungi spesies ini, kadal armadillo masih menghadapi tantangan besar dalam mempertahankan populasinya di alam liar. Oleh karena itu, untuk mendukung upaya pelestarian dan memastikan bahwa kadal ini tidak diburu secara berlebihan sangat penting untuk dilakukan.

Kadal armadillo adalah salah satu spesies kadal yang paling menarik di dunia. Dengan kemampuan bertahannya yang unik, sisik keras menyerupai zirah, dan habitat di lingkungan gurun yang ekstrem, hewan ini menunjukkan adaptasi luar biasa terhadap alam. Meskipun namanya mirip dengan armadillo mamalia, kedua hewan ini tidak memiliki hubungan taksonomi, namun keduanya memiliki strategi pertahanan yang serupa. Adaptasi lain seperti melahirkan anak menjadikan kadal armadillo semakin menarik untuk dipelajari lebih lanjut.

Baca Juga: Mengenal Kadal Mole Meksiko, Spesies Kadal yang Mirip Cacing Tanah

Danish Kurnia Atmaja Photo Writer Danish Kurnia Atmaja

Hidup itu keras, jadi kau harus bekerja lebih keras dan jangan lupa berdoa kepada yang diatas, PAHAM!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya