6 Fakta Unik Kupu-Kupu Zebra Sayap Panjang, Punya Banyak Subspesies

Tiap subspesies menghuni wilayah yang berbeda

Kebanyakan orang memang tidak suka dengan serangga, apalagi jika serangga tersebut hidup berkoloni, punya sengat, dan berbisa. Jangankan dikelilingi serangga, hanya dengan melihatnya saja sudah banyak orang yang bergidik dan ketakutan. Namun diantara banyaknya serangga yang menggelikan kita semua setuju kalau kupu-kupu bukanlah salah satunya.

Kecantikan kupu-kupu dapat kita lihat pada Heliconius charithonia atau kupu-kupu zebra sayap panjang. Warna sayapnya memang sederhana, namun karena kesederhaan itu sayapnya jadi indah dan memukau. Tapi kamu tak boleh tertipu, dibalik ukurannya yang kecil dan keindahan sayapnya ternyata serangga ini beracun, lho. Racun ini sangat efektif untuk mengusir predator. Tapi tak hanya itu, nyatanya serangga ini juga punya berbagai fakta unik yang akan segera kita bahas.

1. Sayapnya panjang dan dihiasi warna hitam putih

6 Fakta Unik Kupu-Kupu Zebra Sayap Panjang, Punya Banyak SubspesiesKupu-kupu zebra sayap panjang (inaturalist.org/Eric Williams)

Seperti namanya, kupu-kupu ini punya sayap panjang dengan warna hitam putih yang menyerupai kulit zebra. Untuk ukuran kupu-kupu bentang sayapnya cukup lebar karena bisa mencapai 7,2 sampai 10 cm. Serangga ini juga mudah dikenal dari badannya yang ramping, tubuhnya yang memanjang dan sayap atasnya yang lebih besar dari sayap bagian bawah. Ia punya tubuh dengan warna dasar hitam yang dihiasi berbagai corak putih, mulai dari tutul, bintik, sampai garis yang dapat terlihat di sayap, abdomen, kepala, dan punggung. Walau tak banyak, namun bercak merah kecil juga terlihat di pangkal sayapnya.

2. Punya subspesies yang terbesar di berbagai daerah

6 Fakta Unik Kupu-Kupu Zebra Sayap Panjang, Punya Banyak SubspesiesKupu-kupu zebra sayap panjang (inaturalist.org/juanflores)

Dilansir GBIF, kupu-kupu ini punya sembilan subspesies yang tersebar di berbagai daerah yang berbeda. Kesembilan subspesies tersebut adalah Heliconius charithonia charithonia, Heliconius charithonia simulator, Heliconius charithonia bassleri, Heliconius charithonia churchi, Heliconius charithonia tuckeri, Heliconius charithonia vazquezae, Heliconius charithonia ramsdeni, Heliconius charithonia punctata, dan Heliconius charithonia peruvianus. Penyebaran serangga ini mencakup daerah Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan. Beberapa negara seperti Amerika Serikat, Jamaika, Meksiko, Kolombia, Panama, Kuba, dan Ekuador jadi wilayah penyebaran alami kupu-kupu ini.

3. Mampu bermigrasi dari satu teritori ke teritori lain

6 Fakta Unik Kupu-Kupu Zebra Sayap Panjang, Punya Banyak SubspesiesKupu-kupu zebra sayap panjang (inaturalist.org/Juan Carlos Garcia Morales)

Biasanya hewan yang terkenal suka bermigrasi adalah hewan seperti bison, antelop, atau burung. Namun tak hanya mereka, nyatanya kupu-kupu zebra sayap lebar juga bisa bermigrasi, lho. Hanya saja migrasi yang dilakukan serangga ini memang tidak seberapa jauh jika dibandingkan burung dan mamalia. Ia hanya bermigrasi dari satu teritori ke teritori lain dalam upaya mencari tempat tinggal yang lebih nyaman.

Artikel di jurnal Journal of Insect Science menjelaskan kalau semakin jauh jarak yang ditempuh untuk bermigrasi maka semakin cepat juga kupu-kupu ini menetap di tempat migrasinya. Migrasi yang paling umum dapat terlihat pada populasi kupu-kupu di Meksiko yang mana mereka akan melakukan migrasi ke Texas saat temperatur mulai naik. Curah hujan juga tidak memberikan pengaruh pada pola migrasi kupu-kupu ini. Seperti hewan lain, kupu-kupu zebra sayap panjang juga bermigrasi dalam satu koloni yang besar.

Baca Juga: 5 Fakta Mengenai Ulat, Hewan yang Bermetamorfosis!

4. Mengusir predator dengan cara bertengger secara berkelompok di satu tempat

6 Fakta Unik Kupu-Kupu Zebra Sayap Panjang, Punya Banyak SubspesiesKupu-kupu zebra sayap panjang (inaturalist.org/Alexander Gutierrez)

Kupu-kupu ini juga punya kebiasaan unik yang disebut communal roosting, kebiasaan ini dilakukan dengan cara berkumpul di satu tempat yang sama dalam kurun waktu beberapa jam. Biasanya hal ini dilakukan tiga jam sebelum matahari terbenam dan akan selesai sekitar dua jam setelah matahari terbit, jelas artikel di jurnal Proc Biol Sci. Dalam kasus kupu-kupu zebra sayap panjang, communal roosting ini biasa dilakukan dengan cara bertengger di batang kayu, dedaunan, atau ranting kayu.

Sebanyak 60 individu bisa melakukan communal roosting di satu tempat yang sama dan kebiasaan ini juga sangat penting, lho. Pertama, dengan berkumpul kupu-kupu ini bisa tetap hangat di tengah malam yang dingin. Kedua, dengan berkumpul kupu-kupu ini juga bisa menghindari predator. Kegiatan ini akan dilakukan setiap malam dan mungkin mirip seperti kebiasaan manusia untuk berkumpul di pos ronda pada malam hari. 

5. Merupakan spesies kupu-kupu yang beracun

6 Fakta Unik Kupu-Kupu Zebra Sayap Panjang, Punya Banyak SubspesiesKupu-kupu zebra sayap panjang (inaturalist.org/franciscomanuel77)

Biasanya hanya ulat atau larva dari kupu-kupu yang bercaun dan berbahaya bagi manusia dan predator. Namun jika berbicara mengenai kupu-kupu zebra sayap panjang maka larva dan kupu-kupu dewasa sama-sama beracun. Jika melihat ulatnya yang berbulu sudah bisa dipastikan ulat tersebut dapat menyebabkan iritasi, gatal-gatal, dan pembengkakan pada kulit manusia jika tersentuh. Kupu-kupu dewasa juga tak jauh berbeda karena tubuhnya beracun jika dimakan oleh predator.

Dilansir iNaturalist, racun yang dimiliki kupu-kupu ini berasal dari makanan yang ia makan. Kupu-kupu dewasa mampu mensintetiskan cyanogenic glycosides dari nektar dan serbuk sari yang menjadi makanan utamanya. Kebiasaan makan ini cukup unik dan jarang terlihat pada kupu-kupu jenis lain. Bahkan tak hanya membuatnya beracun, kebiasaan memakan nektar dan serbuk sari juga membuat kupu-kupu dewasa mampu hidup cukup lama, yaitu sekitar 3 sampai 5 bulan.

6. Menjadi state butterfly di negara bagian Flordia, Amerika Serikat

6 Fakta Unik Kupu-Kupu Zebra Sayap Panjang, Punya Banyak SubspesiesKupu-kupu zebra sayap panjang (inaturalist.org/Edgar Salmerón Barrera)

Kupu-kupu ini juga bukan sembarang kupu-kupu karena dinobatkan sebagai State Butterfly of Florida pada tahun 1996, terang Animalia. Dengan penobatan ini berarti kupu-kupu zebra sayap panjang merupakan kupu-kupu resmi negara bagian Florida dan jadi spesies kupu-kupu yang melambangkan negara bagian Florida. Sebenarnya serangga ini bisa ditemukan di banyak tempat di Amerika, namun populasinya sangat banyak di wilayah Florida Selatan. Hal itulah yang mendorong kupu-kupu ini dijadikan State Butterfly of Florida. Di Florida kupu-kupu ini bisa ditemukan dimanapun, mulai dari rawa, hutan, kebun, sampai taman.

Serangga biasanya jadi hewan yang tidak diperhatikan dan cenderung dihiraukan, tapi jika kamu melihat kupu-kupu zebra sayap panjang mungkin kamu tak akan menghiraukan serangga ini. Tubuh kecilnya, kebiasaannya yang unik, penyebarannya yang luas, dan warnanya yang memukau pasti menarik perhatian banyak orang. Ia juga punya banyak subspesies dan bahkan jadi State Butterfly of Florida. Kupu-kupu ini membuktikan bahwa serangga juga bisa dilirik dan punya banyak keunikan.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Serangga Air Raksasa, Predator Ganas Pemangsa Hewan Air!

Arzha Ali Rahmat Photo Verified Writer Arzha Ali Rahmat

Mahasiswa Unnes yang suka ular.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya