5 Fakta Unik Kepiting Hantu Atlantik, Populasinya Melimpah di Amerika

Kepiting hantu atlantik sering ditemukan di pinggir pantai

Intinya Sih...

  • Kepiting hantu atlantik sering ditemukan di pinggir pantai
  • Warna putih, kuning, dan krem membantu kepiting ini berkamuflase sempurna di pasir pantai
  • Berukuran kecil, mampu berlari cepat, dan memiliki kemampuan mengenali dirinya sendiri

Punya warna putih, kuning, dan krem menjadikan Ocypode quadrata atau kepiting hantu atlantik bisa berkamuflase dengan sempurna di pasir pantai. Dengan ukurannya yang kecil krustasea ini juga mampu berlari dengan cepat, ia juga bisa masuk ke lubang atau sela-sela batu.

Tak hanya itu, penyebarannya juga cukup luas dan sangat mudah ditemukan di daerah atlantik Amerika Serikat. Karenanya setiap orang yang pergi pantai atau laut pasti bisa bertemu dengan hewan ini. Tapi tak cuma penyebaran, ciri fisik, dan kebiasaannya, kepiting hantu atlantik juga punya banyak fakta menarik yang pasti belum kamu ketahui!

1. Jadi satu-satunya spesies kepiting hantu di daerah atlantik Amerika Serikat

5 Fakta Unik Kepiting Hantu Atlantik, Populasinya Melimpah di AmerikaKepiting hantu atlantik (inaturalist.org/Carter Strope)

Sebenarnya kepiting hantu atlantik bisa ditemukan di berbagai negara, seperti Brazil, Meksiko, Venezuela, Nikaragua, India, dan Kosta Rika, jelas Animalia. Namun jika secara spesifik hanya bicara tentang daerah atlantik Amerika Serikat, maka kepiting ini jadi satu-satu kepiting hantu di daerah tersebut. Tapi walau jadi satu-satunya nyatanya hewan ini sangat mudah ditemui di bibir pantai.

 Tidak cuma satu atau dua individu, puluhan bahkan ratusan individu bisa ditemukan berkeliaran di bibir pantai. Tapi jangan coba-coba menangkapnya karena ia punya gerakan yang cepat dan sangat sulit ditangkap.

2. Punya tubuh berwarna abu-abu atau putih selebar 5 cm

5 Fakta Unik Kepiting Hantu Atlantik, Populasinya Melimpah di AmerikaKepiting hantu atlantik (inaturalist.org/James Spitznas)

Krustasea ini sendiri punya ukuran yang cukup kecil dengan lebar maksimal yang hanya sekitar 5 cm. Tapi ukuran kecilnya ini bukanlah suatu halangan atau kekurangan dan justru memberikan keuntungan baginya. Dengan tubuh kecil ia bisa dengan mudah masuk ke lubang di pasir atau sela-sela bebatuan. Gerakannya juga jadi lebih gesit sehingga bisa kabur dari kejaran predator seperti burung.

Tak hanya itu, tubuhnya yang berwarna putih, jingga, krem, dan kekuningan juga bisa digunakan untuk berkamuflase. Hal ini dapat terjadi karena warna-warna yang ia miliki serupa dengan warna lingkungannya. Warna putih sangat mirip dengan warna pasir, warna kuning dan jingga tak jauh berbeda dari warna daun kering, dan warna krem juga serupa dengan warna bebatuan atau batang kayu kering. Dengan kemampuan kamuflase dan gerakannya yang cepat hewan ini dapat berkeliaran dengan bebas.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Hiu Piyama, Hewan Pemalu Pemburu Gurita 

3. Sudah hidup sejak zaman pleistosen

5 Fakta Unik Kepiting Hantu Atlantik, Populasinya Melimpah di AmerikaKepiting hantu atlantik (inaturalist.org/Rodrigo Oliveira)

Walau berukuran kecil dan terlihat lucu namun ternyata kepiting hantu atlantik termasuk hewan yang cukup tua dan sudah hidup dari zaman prasejarah, lho. Dilansir artikel di jurnal Journal of Crustacean Biology, kepiting ini sudah hidup sejak periode quaternary tepatnya pada zaman pleistosen.

Hal ini terbilang menakjubkan dan para ahli juga cukup kaget saat pertama kali menemukan fosil kepiting ini. Karena bagaimanapun untuk dapat bertahan hidup dari zaman prasejarah sampai zaman modern bukanlah hal yang mudah.

Fosil kepiting hantu atlantik yang berasal dari zaman pleistosen sendiri pernah ditemukan di Formasi Anastasia di Florida, Amerika Serikat. Tak tanggung-tanggung, fosil yang ditemukan juga lebih dari satu dan kebanyakan merupakan fosil utuh dan tidak terpotong atau terpisah. Cukup unik mengingat fosil decaphoda utuh dari periode quaternary di daerah selatan Amerika Serikat jarang ditemukan. Biasanya fosil yang ditemukan cenderung punya kondisi yang buruk karena sudah terkubur terlalu lama.

4. Sangat pandai menggali lubang di pasir

5 Fakta Unik Kepiting Hantu Atlantik, Populasinya Melimpah di AmerikaKepiting hantu atlantik (inaturalist.org/Miguel A Mejias, PhD.)

Laman Animal Diversity Web menjelaskan kalau kepiting hantu atlantik merupakan hewan nokturnal yang sering beraktivitas pada malam hari. Biasanya ia akan keluar dari lubang di pasir untuk mencari mangsa yang berupa hewan-hewan kecil. Tentunya ia juga hewan yang sangat pandai menggali dan biasanya akan menggali lubang pada pagi hari. Setelah menggali ia akan langsung masuk ke dalam lubang tersebut dan beristirahat di dalamnya.

Dengan beristirahat di dalam lubang kepiting ini akan sulit dideteksi oleh predator sehingga bisa beristirahat dengan tenang. Sebagai kepiting berukuran kecil lubang galiannya juga cukup dalam.

Biasanya hewan ini sanggup menggali lubang dengan kedalaman sekitar 0,6 sampai 1,2 meter. Lebar lubangnya sendiri bervariasi tergantung seberapa besar individu yang menggalinya. Tak hanya itu, dalam banyak kasus individu muda juga lebih suka membuat lubang dekat air berbeda dengan individu dewasa yang lubangnya agak jauh dari air.

5. Kepiting hantu atlantik punya kemampuan untuk mengenali dirinya sendiri

5 Fakta Unik Kepiting Hantu Atlantik, Populasinya Melimpah di AmerikaKepiting hantu atlantik (inaturalist.org/Brian Henderson)

Kepiting hantu atlantik juga memiliki sebuah kemampuan yang luar biasa dan jarang dimiliki oleh hewan lain, yaitu kemampuan untuk mengenali dirinya sendiri. Hal ini terbukti dari sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2023.

Penelitian tersebut disebut mirror test atau uji cermin dan hasilnya diterbitkan pada jurnal Animal Cognition. Hasil penelitian tersebut juga mengejutkan karena membuktikan kalau kepiting hantu atlantik mampu mengenali dirinya sendiri. Namun tentunya kemampuan pengenalan dirinya jauh berbeda dari yang dimiliki manusia. Untuk dapat membedakannya lebih lanjut penelitian lain harus dilakukan.

Hanya karena punya nama kepiting hantu bukan berarti kepiting hantu atlantik punya perawakan yang menyeramkan. Justru sebaliknya, hewan ini berukuran kecil, imut, dan berwarna cerah. Warna-warna yang ia miliki juga bervariasi dan membuatnya bisa berkamuflase di sekitar pantai. Tak hanya itu, ternyata hewan ini juga sudah hidup dari zaman prasejarah dan juga mampu mengenali dirinya sendiri, lho. Kedua hal tersebut sangat unik dan jarang ditemukan pada hewan sejenis.

Baca Juga: 7 Spesies Kepiting Tentara, Pasukan Biru yang Mencolok

Arzha Ali Rahmat Photo Verified Writer Arzha Ali Rahmat

Mahasiswa Unnes yang suka ular.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya