TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Mengapa Labrador Retriever Cocok jadi Anjing Keluarga

Anak-anak pasti senang bermain dengan anjing ini!

akc.org

Ada banyak anjing yang direkomendasikan untuk pemilik pemula alias orang-orang yang baru pertama kali memelihara anjing. Selain golden retriever, anjing labrador retriever juga disarankan untuk dipelihara.

Bahkan, labrador retriever cocok sebagai anjing peliharaan keluarga, lho. Apa keunggulannya?

1. Kecerdasannya membuatnya mudah untuk dilatih

thelabradorsite.com

Sangat disarankan untuk memasukkan anak anjing labrador retriever ke kelas kepatuhan. Pelatihan dan sosialisasi sangat penting supaya energi dan kekuatannya tidak mengarah ke hal-hal yang destruktif.

Untungnya, labrador retriever punya kecerdasan dan sifat yang menyenangkan, sehingga melatihnya tidak sulit, ujar laman American Kennel Club. Mereka akan merespon perintah yang diajarkan dengan cepat dan termasuk anjing yang fast-learner, terang laman Pet Helpful.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Golden Retriever adalah Anjing Terbaik untuk Pemula

2. Rambutnya pendek, sehingga tidak memerlukan banyak perawatan

thelabradorsite.com

Dibandingkan golden retriever, rambut anjing labrador retriever jauh lebih pendek. Ini menguntungkan, sebab mereka tidak membutuhkan banyak perawatan. Kita pun bisa melakukan grooming sendiri di rumah, lho.

Laman Pet Helpful menyarankan untuk sesekali memandikan labrador retriever, menyikatnya dua kali seminggu, dan memotong kukunya apabila sudah terlalu panjang. Karena bisa mengerjakan sendiri, kamu tidak perlu repot-repot mengunjungi salon khusus anjing!

3. Cocok dijadikan peliharaan keluarga karena menyayangi anak-anak

thelabradorsite.com

Bisa dibilang, labrador retriever adalah ras anjing terbaik untuk anak-anak. Sebab, mereka memiliki sifat ramah, periang, antusias, dan punya temperamen yang stabil, jelas laman Labrador Buddy.

Anak-anak pasti menyukai labrador retriever karena anjing ini sangat aktif dan siap diajak bermain. Mereka bisa diajak untuk berenang bersama, bermain lempar-tangkap bola atau frisbee, berlari, dan aktivitas seru lainnya.

4. Pandai berenang, sehingga bisa menyelamatkanmu jika tenggelam

furbo.com

Labrador retriever umumnya menyukai air. Mereka memiliki ekor tebal yang disebut sebagai ekor berang-berang dan digunakan sebagai kemudi. Selain itu, kaki berselaput membuatnya berenang lebih cepat serta mantel bulu tebal membuatnya tahan dingin saat berada di air, ungkap laman American Kennel Club.

Berkat kemampuan berenang, kecerdasan, kesediaan untuk bekerja keras dan menyenangkan manusia, labrador retriever sering dimanfaatkan untuk berbagai bidang. Misalnya, untuk pencarian dan penyelamatan (SAR), deteksi bom dan narkoba, serta anjing terapi. Keren!

Baca Juga: 5 Fakta Anjing Borzoi, Si Moncong Panjang yang Menggemaskan

Verified Writer

Nena Zakiah

Online media writer (main job) Photographer & culinary content creator (side job) IG: @nenazakiah @foodgraphy_indonesia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya