TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Fakta Tyrannosaurus Mcraeensis, Spesies Dinosaurus Baru di 2024!

Merupakan saudara dari Tyrannosaurus rex

Tyrannosaurus mcraensis (twitter.com/Emily Stepp)

Sepertinya 2024 memang jadi tahunnya dinosaurus. Setelah penelitian mengenai Nanotyrannus pada 3 Januari lalu, kini ditemukan spesies dinosaurus baru! Dinosaurus ini adalah Tyrannosaurus mcraeensis, dinosaurus pemakan daging dari zaman kapur. Seperti namanya dinosaurus ini merupakan saudara dari Tyrannosaurus rex, lho!

Penemuan ini mengakhiri kesendirian T.rex yang sejak awal ditemukan dianggap sebagai satu-satunya Tyrannosaurus yang ada. Tentu hadirnya spesies Tyrannosaurus baru ini membuka banyak kemungkinan tentang evolusi T. rex dan kerabat-kerabatnya. Walau begitu masih banyak pertanyaan tentang spesies baru ini. Penasaran tentang Tyrannosaurus mcraensis? Ayo simak artikel ini!

1. Penemuan fosil Tyrannosaurus mcraeensis

Rekonstruksi fosil Tyrannosaurus mcraensis (commons.wikimedia.org/SlvrHwk)

Sebenarnya fosil dinosaurus ini sudah lama ditemukan, tepatnya pada tahun 1983. Fosil rahang bawah Tyrannosaurus mcraeensis ditemukan di fomasi Hall Lake, New Mexico, Amerika Serikat. Karena tak lengkap, saat itu fosil tersebut dikategorikan sebagai fosil Tyrannosaurs rex. Fosil ini disimpan di New Mexico Museum of Natural History and Science dan diberi kode NMMNH P-3698, jelas Live Science.

Barulah pada 2013 dilakukan penelitian ulang karena ada kejanggalan pada fosil tersebutBertahun-tahun diteliti, akhirnya pada 2024 ditemukan bahwa fosil tersebut bukanlah milik T. rex. Melainkan milik dinosaurus lain yang punya kekerabatan dekat dengan si raja tiran tersebut.

2. Perbedaan Tyrannosaurus mcraensis dan Tyrannosaurus rex

Perbedaan Tyrannosaurus mcraensis dengan Tyrannosaurus rex (twitter.com/Arturo García)

Artikel yang diterbitkan di jurnal Nature menjelaskan beberapa perbedaan antara Tyrannosaurus rex dan Tyrannosaurus mcraeensis. Rahang bawah spesies baru ini lebih langsing dan melengkung, berbeda dengan T. rex yang cenderung besar dan lurus. Giginya juga tergolong lebih sedikit jika dibandingkan Tyrannosauridae lain, jelas Nick Logrich selaku ilmuwan yang meneliti fosil Tyrannosaurus mcraeensis.

Mereka juga hidup di waktu yang berbeda, di mana Tyrannosaurus mcraeensis lebih tua dari T. rexT. rex hidup sekitar 68-66 juta tahun yang lalu sementara Tyrannosaurus mcraeensis hidup sekitar 73-71 juta tahun yang lalu. Menjadikan Tyrannosaurus mcraeensis  lebih tua sekitar 3 sampai 5 juta tahun dari T. rex.

3. Hidup pada periode kapur

Ilustrasi zaman kapur (twitter.com/Emily Willoughby)

Meski hidup di waktu yang berbeda, namun Tyrannosaurus mcraeensis  juga hidup di periode kapur sama seperti T. rex. Periode kapur berlangsung sekitar 145 sampai 66 juta tahun yang lalu. Tak cuma Tyrannosaurus mcraeensis dan T. rex yang hidup pada periode ini. Beberapa dinosaurus terkenal seperti Triceratops, Parasaurolophus, Giganotosaurus, dan Velociraptor juga hidup di periode kapur.

Lebih rincinya lagi Tyrannosaurus mcraeensis hidup di era Campanian sampai awal era Maastrichtian. Sedangkan T. rex hidup di akhir era Maastrichtian. Keadaan bumi saat itu diselimuti oleh hutan dan padang rumput. Hewan-hewan seperti burung dan mamalia juga berkeliaran bebas. Periode kapur menjadi surganya para dinosaurus.

4. Panjangnya mencapai 12 meter!

Tyrannosaurus mcraensis (twitter.com/Davin Arya Nirwasita (Commissions CLOSED))

Dilansir The New York Times, spesies baru ini diestimasikan punya panjang yang mirip dengan T. rex. Sebastian G. Dalman yang secara langsung meneliti fosilnya berpendapat bahwa hewan ini bisa tumbuh sepanjang 39 kaki atau 11.7 meter. Ukuran yang cukup besar bagi dinosaurus pemakan daging. Bahkan estimasi ini bisa terus bertambah jika ditemukan fosil-fosil baru. Tidak menutup kemungkinan kalau ukurannya ternyata lebih besar dari estimasi awal. 

5. Karnivora puncak di habitatnya

Tyrannosaurus mcraensis (twitter.com/Manu_Paleoart)

Punya tubuh, ukuran dan habitat yang mirip T. rex membuat Tyrannosaurus mcraeensis juga menempati posisi yang sama di alam. Mendiami Amerika Utara, Tyrannosaurus mcraeensis menjadi predator puncak di habitatnya, terang Earth.com. Kemungkinan dinosaurus ini memangsa dinosaurus lain seperti Ceratopsian, Hadrosauridae atau Sauropoda. Makanan yang juga sangat digemari oleh saudaranya, T. rex.

Verified Writer

Arzha Ali Rahmat

Mahasiswa Unnes yang suka ular.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya