6 Potret Pertemuan Menlu ASEAN Hari Ini, Kursi Myanmar Kosong

Pertemuan Menlu ASEAN digelar di Sekretariat ASEAN Jakarta

Jakarta, IDN Times - Pertemuan Menteri Luar Negeri ASEAN digelar hari ini di Sekretariat ASEAN, Jakarta. Pertemuan Menlu ASEAN ini adalah rangkaian dari KTT ASEAN yang akan dimulai besok. 

Selain pertemuan Menlu, digelar pula ASEAN Political Security Community (APSC) Council Meeting, ASEAN Coordinating Council (ACC) dan penandatanganan Treaty of Amity and Cooperation (TAC) tiga negara yaitu Serbia, Kuwait, dan Panama. 

Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Retno Marsudi yang membuka pertemuan ASEAN Ministerial Meeting (AMM), hari ini, menyoroti bahwa ASEAN masih penting dan mampu untuk berkontribusi terhadap perdamaian, stabilitas dan kemakmuran di kawasan.

“Kita semua menyadari banyaknya keadaan sulit di kawasan ini. Namun kita tidak bisa membiarkan hal tersebut mempengaruhi kerja keras kita di KTT,” kata Retno, dalam pidato pembukaannya, di Jakarta, Senin (4/9/2023).

Selain itu, ASEAN terus bekerja keras selesaikan konflik Myanmar. Dalam pidatonya ini, Retno kembali mengangkat isu konflik Myanmar yang masih membayangi stabilitas negara tersebut dan ASEAN sendiri. Myanmar sendiri tidak diundang dalam level politik di pertemuan tingkat menteri dan pemimpin. 

“Keketuaan Indonesia telah bekerja keras untuk mendorong ASEAN untuk bersatu. ASEAN hanya bisa maju dengan kekuatan pebuh jika kita bisa memastikan perdamaian dan solusi abadi di Myanmar,” tegas Retno.

Sesuai dengan amanat pada pemimpin ASEAN, dalam pertemuan Menlu ASEAN ini, para menlu akan meninjau implementasi Lima Poin Konsensus (5PC) dan menyiapkan rekomendasi yang akan dibawa ke tingkat KTT besok.

Berikut potret di dalam ruang sidang AMM yang diabadikan IDN Times: 

1. Menlu Retno dan Menlu Kamboja yang baru terlihat berbincang

6 Potret Pertemuan Menlu ASEAN Hari Ini, Kursi Myanmar KosongMenteri Luar Negeri RI Retno Marsudi berbincang dengan Menteri Luar Negeri Kamboja yang baru, Sok Chenda Sophea. (IDN TImes/Sonya Michaella)

Baca Juga: Pertemuan Menlu ASEAN Dibuka, Bahas Konflik Myanmar

2. Kursi Myanmar masih kosong di pertemuan Menlu ASEAN

6 Potret Pertemuan Menlu ASEAN Hari Ini, Kursi Myanmar KosongKursi Myanmar kosong di pertemuan Menlu ASEAN, Jakarta, pada Senin (4/9/2023). (IDN Times/Sonya Michaella)

3. Menlu Retno ngobrol bareng Sekjen ASEAN nih!

6 Potret Pertemuan Menlu ASEAN Hari Ini, Kursi Myanmar KosongMenteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dan Sekjen ASEAN Kao Kim Hourn. (IDN Times/Sonya Michaella)

4. Menlu Malaysia dan Menlu Singapura juga sedang berbincang

6 Potret Pertemuan Menlu ASEAN Hari Ini, Kursi Myanmar KosongMenteri Luar Negeri Malaysia Zambry Abdul Kadir dan Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan. (IDN Times/Sonya Michaella)

Baca Juga: Menlu Retno Blak-blakan soal ASEAN hingga Myanmar

5. Menlu Singapura berbincang dengan Menlu Kamboja

6 Potret Pertemuan Menlu ASEAN Hari Ini, Kursi Myanmar KosongMenteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan dan Menteri Luar Negeri Kamboja Sok Chenda Sophea. (IDN Times/Sonya Michaella)

6. Jakarta jadi tuan rumah KTT ke-43 ASEAN 5-7 September 2023

6 Potret Pertemuan Menlu ASEAN Hari Ini, Kursi Myanmar KosongJakarta jadi tuan rumah KTT ke-43 ASEAN. (IDN Times/Sonya Michaella)
https://www.youtube.com/embed/lh4vPGNJ9Rk

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya