Estonia Tunjuk Menteri Iklim sebagai Calon Perdana Menteri Baru

PM Kaja Kallas akan jadi pejabat Uni Eropa

Intinya Sih...

  • Partai Reformasi Estonia memilih Kristen Michal sebagai pengganti Kaja Kallas
  • Michal harus mendapatkan persetujuan dari Presiden Alar Karis dan Parlemen Estonia
  • Kristen Michal menegaskan keamanan nasional dan meningkatkan daya saing ekonomi negara sebagai prioritas utama

Jakarta, IDN Times - Partai Reformasi Estonia yang berkuasa telah memilih Kristen Michal sebagai calon pengganti Perdana Menteri Kaja Kallas. Keputusan ini diambil secara bulat oleh dewan pengurus partai pada Sabtu (29/6/2024), hanya dua hari setelah Uni Eropa (UE) menunjuk Kallas sebagai kepala kebijakan luar negeri yang baru.

Kallas telah menjabat sebagai perdana menteri wanita pertama Estonia sejak Januari 2021 dan akan menggantikan Josep Borrell sebagai Perwakilan Tinggi UE untuk Urusan Luar Negeri dan Kebijakan Keamanan.

Sementara itu, penunjukan Michal, yang saat ini menjabat sebagai Menteri Urusan Iklim, masih harus mendapatkan persetujuan dari Presiden Alar Karis dan Parlemen Estonia. 

Baca Juga: Estonia Tuduh Rusia Dalang di Balik Insiden Matinya GPS

1. Michal akan fikus pada keamanan nasional

Kristen Michal, 48 tahun, adalah politisi berpengalaman yang telah aktif di Partai Reformasi sejak akhir 1990-an. Ia telah menjabat sebagai Menteri Urusan Iklim sejak April tahun lalu, dan sebelumnya pernah menjabat sebagai menteri ekonomi dan kehakiman.

Dalam pernyataan persnya, Michal menegaskan bahwa keamanan nasional akan tetap menjadi prioritas utama.

"Rakyat Estonia membutuhkan jaminan bahwa rumah dan tanah mereka terlindungi dan negara dijalankan dengan baik," ujarnya, dikutip dari Associated Press.

Selain itu, Michal berjanji untuk meningkatkan daya saing ekonomi negara sebagai perdana menteri. Ia juga mengisyaratkan kemungkinan revisi program pemerintah 4 tahun yang telah disepakati koalisi sebelumnya.

2. Michal dinilai unggul dalam urusan politik dalam negeri

Sementara Kallas unggul di arena internasional, Michal dikenal memiliki pengalaman politik dalam negeri yang kuat. Melansir dari Deutsch Welle, Kallas sendiri mengakui kelebihan Michal ini dan menyatakan bahwa Michal jauh lebih kuat dalam taktik politik daripada dirinya.

Kallas telah mengusulkan pertemuan partai luar biasa pada 14 Juli untuk memilih penggantinya sebagai ketua partai. Michal diperkirakan akan mengambil alih setelah rivalnya yang utama, Menteri Pertahanan dan mantan Perdana Menteri Hanno Pevkur, mengundurkan diri pada hari Jumat.

Meskipun akan segera meninggalkan jabatannya, Kallas masih akan mewakili Estonia sebagai perdana menteri di KTT NATO di Washington pada Juli ini.

Baca Juga: Estonia Gagalkan Serangan Hybrid Rusia, 10 Orang Ditangkap

3. Estonia di bawah Kallas aktif dukung Ukraina

Estonia Tunjuk Menteri Iklim sebagai Calon Perdana Menteri BaruPerdana Menteri Estonia, Kaja Kallas. (twitter.com/Kaja Kallas)

Di bawah kepemimpinan Kallas, Estonia telah menjadi salah satu pendukung paling vokal Ukraina pasca invasi Rusia. Sebagai negara anggota NATO yang berbatasan langsung dengan Rusia, Estonia memiliki kepentingan strategis dalam menjaga stabilitas kawasan.

Menurut data dari Institut Ekonomi Dunia Kiel (IfW Kiel), Estonia telah mengalokasikan 569 juta euro (sekitar Rp9,9 triliun) untuk mendukung Ukraina. Angka ini menempatkan Estonia di posisi teratas dalam hal persentase PDB di antara mitra internasional Ukraina, dengan kontribusi mencapai 1,6 persen dari PDB-nya.

Profil internasional Kallas sendiri telah berkembang pesat sejak awal invasi Rusia ke Ukraina. Sebelumnya, ia bahkan pernah menunjukkan ketertarikan untuk menjadi Sekretaris Jenderal NATO berikutnya, namun akhirnya mendukung Perdana Menteri Belanda Mark Rutte untuk posisi tersebut.

Sementara itu, dilansir dari Kyiv Independent, Antonio Costa, mantan perdana menteri Portugal, akan menjadi presiden Dewan Eropa berikutnya, menggantikan Charles Michel. 

Baca Juga: Estonia Tuduh Rusia Ambil Pelampung Perbatasan di Sungai Narva

Leo Manik Photo Verified Writer Leo Manik

...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya