TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menlu AS dan Menlu China Bertemu, Bahas Taiwan hingga Ukraina 

AS peringatkan soal dukungan China untuk Rusia

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken dan Menteri Luar Negeri China Wang Yi. (dok. X @SecBlinken)

Intinya Sih...

  • Menteri Luar Negeri AS dan China bertemu di Laos.
  • Blinken menegaskan kekhawatiran AS atas tindakan dan sikap Beijing di Taiwan serta konflik Ukraina.
  • Wang Yi menegaskan Taiwan masih jadi bagian dari wilayah China dan menyatakan risiko hubungan China-AS terus meningkat.

Jakarta, IDN Times - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Antony Blinken dan Menteri Luar Negeri China Wang Yi bertemu di sela acara ASEAN Ministerial Meeting-Post Ministerial Conference (AMM-PMC) di Laos, Minggu (28/7/2024).

Blinken menegaskan kekhawatiran AS atas tindakan Beijing di Taiwan. Menlu AS itu juga khawatir dengan sikap China yang mendukung Rusia di konflik Ukraina.

“Blinken berbicara panjang lebar dengan Wang Yi soal Taiwan dan Ukraina,” kata seorang pejabat senior Kementerian Luar Negeri AS, dikutip dari Channel News Asia, Senin (29/7/2024).

Baca Juga: Tur ke Afrika, Blinken Kunjungi Tanjung Verde dan Pantai Gading

1. Sepakat perkuat hubungan bilateral

Meski begitu, Blinken dan Wang Yi sepakat terus memperbaiki hubungan dan memperkuat hubungan bilateral.

“Dalam setiap diskusi, Taiwan adalah isu utama. Tapi mereka juga membicarakan soal hubungan bilateral,” ucap pejabat tersebut.

Baca Juga: Trump: Taiwan Harus Bayar AS untuk Perlindungan dari China 

2. China tegaskan Taiwan adalah wilayahnya

Presiden Taiwan Lai Ching-te (twitter.com/@ChingteLai)

Dalam pertemuan dengan Blinken itu, Wang Yi menegaskan, Taiwan masih jadi bagian dari wilayah China.

“Risiko yang dihadapi hubungan China dan AS masih terus meningkat dan tantangan terus meningkat serta hubungan bisa ada di titik kritis, jika tidak dipelihara demi mencapai stabilitas,” tegas Wang kepada Blinken.

Baca Juga: Blinken: Rusia Selalu Anggap AS Sumber Masalah

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya