NasDem Bantah Pertemuan dengan PSI Bahas Duet Anies-Kaesang

Surya Paloh sebut Kaesang potensial maju Pilkada Jateng

Jakarta, IDN Times - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) NasDem, Robert Rouw, membantah pertemuan antara Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh, membahas soal duet Kaesang-Anies untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.

"Gak ada (duet Anies-Kaesang dibahas). Kami serahkan ke Mas Kaesang," katanya dalam jumpa pers usai mendampingi pertemuan Surya Paloh dan Kaesang di Senin (22/7/2024).

Dalam kesempatan itu, Surya Paloh hanya mengimbau kepada Kaesang untuk mempertimbangkan maju di Pilkada Jawa Tengah (Jateng).

"Pak Surya cuma imbau ke Mas Kaesang, potensi yang lebih baik itu melihat peta kekuatan atau prioritasnya Mas Kaesang itu di Jawa Tengah," ujar Robert.

NasDem memastikan, Anies tak ikut hadir dalam pertemuan Kaesang dengan Surya Paloh.

"Tidak ada. Tadi cuman mas Kaesang sendiri," beber Robert.

Robert menyebut, apabila Kaesang maju di Pilkada Jateng, maka NasDem akan mendukung penuh. NasDem menilai, Kaesang punya potensi sangat besar untuk diusung di Pilkada Jateng.

"Nasdem akan memberikan dukungan penuh kepada beliau karena melihat posisi Mas Kaesang punya potensi sangat besar untuk Jawa Tengah," kata Robert Rouw.

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya