Kaesang Batal Maju, PSI Usung Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Pilgub Jateng

Kaesang batal maju di Pilgub Jateng

Jakarta, IDN Times - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mendukung Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen untuk maju di Pilgub Jawa Tengah 2024.

Dukungan tersebut ditandai dengan PSI memberikan surat keputusan B1KWK kepada Luthfi-Yasin.

Sekjen PSI, Raja Juli Antoni menyebut, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep akan keliling langsung di Jateng untuk memenangkan pasangan Luthfi-Yasin.

"Kemudian, di pundak pasangan ini, kita titip Jawa Tengah agar lebih sejahtera. Kita berharap mereka tidak hanya terlihat bekerja di media sosial. Jateng butuh pemimpin yang benar-benar bisa bekerja, bekerja nyata," kata dia saat penyerahan B1KWK di kantor DPW PSI Jawa Tengah di Semarang, Minggu (25/8/2024).

Raja Juli juga meminta seluruh kader PSI di Jateng untuk mengetuk sebanyak mungkin pintu rumah warga agar memilih Luthfi-Yasin.

Sebelumnya, Raja Juli menjelaskan bahwa Kaesang batal maju di kontestasi Pilkada 2024. Ia menyebut, sejak awal Kaesang tak berminat maju di kontestasi Pilkada 2024.

Raja Juli menyebut, putra bungsu Presiden Joko "Jokowi" Widodo itu lebih memilih untuk mengurus bisnis dan keluarga. Mengingat saat ini, istri Kaesang, Erina Gudono sedang hamil dan menempuh pendidikan pasca sarjana di Amerika Serikat.

"Sejak awal Mas Kaesang tidak berminat untuk maju di Pilkada 2024. Mas Kaesang sebenarnya lebih memilih untuk berkonsentrasi berbisnis dan mengurus kekuarga terutama karena akan segera akan lahir anak pertama dan menemani istrinya, Mbak Erina Gudono, yang sekolah di salah satu kampus terbaik AS," kata dia dalam keterangannya, Sabtu (24/8/2024).

Baca Juga: Bantah PAN Berubah Haluan, Zulhas: Dari Dulu Dukung Lutfi-Taj Yasin

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya