Hasil Musyawarah Majelis Syura, PKS Buka Komunikasi ke KIM

PKS menilai sebagai bagian dari membangun Indonesia

Jakarta, IDN Times - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu mengungkap sejumlah hasil Musyawarah Majelis Syura PKS. Syaikhu menuturkan salah satu hasil musyawarah tersebut, PKS sepakat akan terus berkomunikasi dengan parpol pendukung Prabowo-Gibran yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

"Saya kira pertama, bahwa pimpinan PKS telah berkomunikasi dengan Bapak Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia terpilih pada Pilpres 2024. Tentu saja kita juga memahami bahwa hubungan PKS dengan Pak Prabowo Subianto ini sudah terjalin sejak pemilu presiden 2019 dan pemilu Presiden sebelumnya tahun 2014," kata Syaikhu dalam jumpa pers di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Sabtu (10/8/2024) siang.

Syaikhu menjelaskan, komunikasi tersebut dibangun sebagai upaya keterlibatan PKS dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

"Oleh karena itu, Musyawarah Majelis Syura yang ke-11 ini mengamanatkan kepada DPP PKS untuk melanjutkan komunikasi yang telah berlangsung baik kepada pimpinan-pimpinan partai, tokoh-tokoh keumatan, tokoh-tokoh kebangsaan sebagai upaya untuk membangun Indonesia yang lebih baik," imbuhnya.

Selain itu, PKS juga memandang bahwa gejolak perekonomian global yang terjadi saat ini dan ancaman perang yang meluas ke berbagai kawasan, khususnya yang terjadi di Palestina, memerlukan peran besar pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Juga: Respons Anies soal Deadline dari PKS untuk Cari Partai Koalisi Pilkada

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya