Survei Internal TKN: Jokowi-Ma'ruf Raih 57 Persen Suara

TKN yakin 80 persen pemilih tidak pindah haluan dari Jokowi

Jakarta, IDN Times - Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Verry Surya Hendrawan, mengungkapkan hasil survei internal pasangan capres-cawapres Jokowi-Ma'ruf.

Hasil survei itu memperlihatkan, pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin meraih 57 persen suara. "Survei internal di angka 57 persen," kata Verry di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu (17/3).

Baca Juga: Jokowi Jadikan Sumatera Prioritas di Kampanye Terbuka, Apa Alasannya?

1. TKN khawatirkan angka golput di Pilpres 2019

Survei Internal TKN: Jokowi-Ma'ruf Raih 57 Persen SuaraIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Verry menyampaikan, kekhawatiran TKN saat ini adalah semakin besarnya angka golput. Ia pun berharap angka golput tidak terus bertambah hingga melampaui angka pemilih di kubu 01.

"Yang tadi sangat dikhawatirkan adalah tingginya angka golput, karena sekarang beredar info-info kampanye akan rusuh, tidak aman, ini yang perlu diantisipasi bersama," ujar Verry.

2. TKN yakin 80 persen pemilih tidak akan pindah

Survei Internal TKN: Jokowi-Ma'ruf Raih 57 Persen SuaraIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Verry lalu menyampaikan tentang survei pemantapan pemilih terhadap pasangan Jokowi-Ma'ruf. Ia menerangkan, tingkat keyakinan TKN terhadap pemilih yang tidak akan goyang dengan pilihannya yakni tetap pada 01 sebesar 80 persen.

"Kami yakin di angka 55-58 persen. Itu hasil survei. Tingkat keyakinan kami 80 persen," terang Verry.

Sementara, untuk undecided voters atau pemilih yang belum menentukan pilihan, berdasarkan hasil survei internal angkanya belum terlalu tinggi. Menurut Verry, angkanya 17 persen.

3. Daerah-daerah prioritas TKN untuk kampanye

Survei Internal TKN: Jokowi-Ma'ruf Raih 57 Persen SuaraIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Sementara, Ketua Harian TKN Moeldoko mengatakan, pihaknya memang masih memfokuskan beberapa daerah yang suara Jokowi-Ma'ruf masih tertinggal. Di antaranya Sumatera, Banten, Jawa Barat, dan DKI Jakarta.

"Ada sebagian, Sumatera, itu yang kita fokus di sana. Ada sedikit di Banten. Jawa Barat mulai ada peningkatan cukup baik. Jakarta hampir," kata Moeldoko di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Minggu (17/3).

Moeldoko melanjutkan, TKN sudah memetakan daerah-daerah prioritas untuk kampanye, yakni daerah Timur Selatan.

4. Relawan hingga kepala daerah turun kampanyekan Jokowi-Ma'ruf

Survei Internal TKN: Jokowi-Ma'ruf Raih 57 Persen SuaraIDN Times/Rehan

Guna meningkatkan suara di daerah-daerah tertinggal, Moeldoko menyampaikan, semua unsur akan diturunkan. Mulai dari relawan hingga kepala daerah.

"Relawan saat ini bekerja dengan masif, partai politik juga mesinnya berjalan. Ya prinsipnya membangun semangat bersama. Karena nanti bukan berarti yang sudah bagus berpuas diri. Karena kita nanti saling mengisi," ucap Moeldoko.

Baca Juga: Jokowi: Ma'ruf Amin Cerah dan Optimistis 

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya