Duet Kaesang-Jusuf Hamka hingga Vonis Syahrul Yasin Limpo Rusuh

Ada juga fakta eks karyawan Bank Jago bobol 112 rekening

Jakarta, IDN Times - Sidang vonis Eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) diwarnai kerusuhan. Ricuh terjadi usai persidangan dari pendukung SYL. Syahrul Yasin Limpo divonis 10 tahun penjara, denda Rp300 juta, dan harus membayar uang pengganti Rp14,1 miliar dan 30 ribu dolar Amerika Serikat.

Selain kericuhan sidang vonis Syahrul Yasin Limpo, duet Kaesang Pangarep dengan Yusuf Hamka di Pilkada DKI Jakarta juga banyak dibaca pembaca IDN Times sepanjang Kamis (11/7/2024), serta beberapa artikel lainnya yang dirangkum dalam #IndonesiaHariIni.

1. Golkar duetkan Kaesang-Jusuf Hamka jika maju Pilkada DKI Jakarta

Duet Kaesang-Jusuf Hamka hingga Vonis Syahrul Yasin Limpo RusuhKetum PSI Kaesang Pangarep ketika berbincang dengan Ketum Airlangga Hartarto di DPP Golkar. (IDN Times/Santi Dewi)

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto mengatakan siap mendukung Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep jika memutuskan maju Pilkada DKI Jakarta. Airlangga siap menduetkan Kaesang dengan pengusaha, Jusuf Hamka

Jusuf Hamka ikut muncul di dalam acara jumpa pers. Ia terlihat mengenakan kemeja kuning dengan logo Partai Golkar. Saat ditanya apakah ini berarti Ridwan Kamil bakal ditugaskan di Pilkada Jabar, Airlangga menyebut hal ini sebatas skenario. Menurutnya, masih banyak waktu menjelang Pilkada Jakarta dan Jawa Barat. Selengkapnya baca di tautan ini.

 

Baca Juga: Divonis 10 Tahun Bui, SYL: Saya Merasa Bangga saat Jadi Menteri

2. Sidang vonis Syahrul Yasin Limpo diwarnai kerusuhan

Duet Kaesang-Jusuf Hamka hingga Vonis Syahrul Yasin Limpo Rusuh(IDN Times/Aryodamar)

Eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) divonis 10 tahun penjara, denda Rp300 juta, dan harus membayar uang pengganti Rp14,1 miliar dan 30 ribu dolar Amerika Serikat.

Usai sidang, organisasi masyarakat (ormas) pendukung Syahrul Yasin Limpo terlihat memicu kerusuhan. Bahkan, jurnalis Kompas TV sempat dikejar dan ditendang salah satu pendukung Syahrul. Selengkapnya baca tautan ini.

 

3. Lima fakta eks karyawan Bank Jago bobol 112 rekening terblokir Rp1,3 M

Duet Kaesang-Jusuf Hamka hingga Vonis Syahrul Yasin Limpo RusuhBank Jago (Dok. Bank Jago)

Polda Metro Jaya mengungkap penggelapan dana nasabah Bank Jago yang diblokir sebesar Rp1,39 miliar. Peristiwa itu dilakukan eks karyawan berinisial IA (33).

Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya pun menangkap IA di Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan pada 4 Juli 2024. Mantan karyawan Bank Jago itu kemudian ditahan di Rutan Polda Metro Jaya. Selengkapnya baca di tautan ini.

Baca Juga: Momen Kaesang Lempar Pantun Gegara Beda Pilihan di Pilkada Banten

4. China tangkap pria selundupkan 104 ular hidup dalam celana

Duet Kaesang-Jusuf Hamka hingga Vonis Syahrul Yasin Limpo RusuhUlar terbang (inaturalist.org/thirty_legs)

Otoritas China menangkap seorang pria yang mencoba menyelundupkan lebih dari 100 ular hidup ke China, dengan cara memasukkan ke dalam celananya.

Dilansir dari CNN, Kamis (11/7/2024), petugas bea cukai Kota Shenzhen, China selatan, berhasil mencegat pria tersebut yang melakukan perjalanan melalui Pelabuhan Futian, sebuah pos pemeriksaan antara Hong Kong dan China. Selengkapnya baca di tautan ini.

5. Pemain Uruguay ribut dengan fans Kolombia usai kalah

Duet Kaesang-Jusuf Hamka hingga Vonis Syahrul Yasin Limpo Rusuh(instagram.com/darwin_n9)

Darwin Nunez dan beberapa pemain Uruguay lain terlibat keributan dengan fans, setelah kalah dalam semifinal Copa America 2024 lawan Kolombia, Kamis (11/7/2024) pagi WIB. Hal itu terjadi tak lama setelah laga.

Dilansir Mirror, keributan ini bermula saat Nunez dan beberapa pemain Uruguay akan naik ke tribune di belakang bench Uruguay. Mereka ingin menghampiri keluarga yang menonton langsung. Ternyata, ini jadi awal petaka. Baca selengkapnya di tautan ini.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya