Sekjen PKB Tak Penuhi Undangan PBNU, Pansus Akan Sowan ke Ma'ruf Amin

Pansus juga akan sowan ke Ma'ruf Amin

Jakarta, IDN Times - Pansus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bentukan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengundang Sekjen DPP PKB, Hasanuddin Wahid.

Rais Syuriah PBNU sekaligus Panel Pansus PKB PBNU, KH Cholil Nafis, mengatakan Hasanuddin diundang pada Senin (5/8/2024) pukul 12.30 WIB. Namun hingga pukul 14.30 WIB, Hasanuddin tak kunjung datang ke PBNU.

"Kami tunggu sampai jam 14.30 WIB tadi saya turun dari atas, juga belum ada konfirmasi kedatangannya. Padahal sangat diperlukan hadirnya beliau, tentu yang pertama silaturahim, namanya juga sama-sama warga NU, kemudian diundang oleh PBNU secara resmi," ujar Cholil Nafis di gedung PBNU.

Kemudian yang kedua, Pansus PKB juga ingin mengetahui secara langsung dari Hasanuddin mengenai hubungan PBNU dan PKB.

"Tapi beliau sampai sekarang belum hadir. Sehingga kami menyampaikan kepada teman-teman, sekalian tim panel yang menunggu mulai tadi di atas di lantai tiga, tapi beliau belum datang sampai sekarang ini," kata dia.

1. PBNU juga akan panggil tokoh lain

Sekjen PKB Tak Penuhi Undangan PBNU, Pansus Akan Sowan ke Ma'ruf AminRais Syuriah PBNU sekaligus Panel Pansus PKB PBNU, KH Cholil Nafis (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Cholil mengatakan Pansus PKB juga akan memanggil tokoh lain, baik dari NU maupun PKB, sehingga bisa menerima informasi yang konkret terkait hubungan PKB dan PBNU saat ini.

"Termasuk insyaallah nanti juga akan kita mendatangi, sowan, bukan manggil ya, kalau pada Kiai Ma'ruf Amin, karena beliau juga dari awal yang mendirikan di PKB dan kemarin juga memberikan komentarnya," kata dia.

"Demikian juga mungkin pengurus-pengurus senior yang ada di PKB, orang-orang tua kita yang tahu dan mungkin sebagai pelaku sejarah dari PKB itu dan NU, tentu kita akan yang kalau muda mungkin diundang ke sini, yang tua kita akan sowan ke tempatnya masing-masing untuk memenuhi informasi yang cukup," sambung Cholil.

Meski demikian, Cholil tak menjelaskan Pansus PKB akan sowan kapan ke Ma'ruf Amin. Yang jelas, kata dia, setelah kelompok muda terlebih dulu diundang ke PBNU.

Baca Juga: PKB Laporkan Lukman Edy Dugaan Pencemaran Nama Baik Cak Imin

2. Mantan Sekjen PKB juga sudah dipanggil PBNU

Sekjen PKB Tak Penuhi Undangan PBNU, Pansus Akan Sowan ke Ma'ruf AminPartai Kebangkitan Bangsa (pkb.id)

Sebelumnya, Sekjen PKB periode 2005-2009, Muhammad Lukman Edy, mendatangi kantor PBNU di Jakarta Pusat. Edy mengaku kedatangannya untuk memenuhi undangan dari PBNU.

Undangan PBNU itu bernomor 2077/PB. 03/B.I. 03.08/99/07/2024 terkait situasi memanasnya PBNU dengan PKB akhir-akhir ini.

"Kami mengundang kehadiran Bapak untuk memberikan keterangan mengenai masalah hubungan Nahdlatul Ulama dan Partai Kebangkitan Bangsa," tulis surat undangan PBNU kepada Lukman Edy.

3. Lukman Edy datang sendiri

Sekjen PKB Tak Penuhi Undangan PBNU, Pansus Akan Sowan ke Ma'ruf AminPartai Kebangkitan Bangsa (pkb.id)

Saat baru tiba, Edy mengaku datang sendiri. Dia juga mengaku membawa sejumlah dokumen, termasuk AD/ART PKB.

"Macam-macamlah ada anggaran dasar, anggaran rumah tangga," ujar Edy kepada jurnalis, Rabu (31/7/2024).

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya