Pramono Sebut Ada Kesamaan Visi-Misi dengan Anies untuk Jakarta

Apa saja kesamaannya?

Intinya Sih...

  • Pramono Anung melihat kesamaan visi misi Anies Baswedan dengan dirinya, seperti konsep "work from everywhere" dan kesetaraan.
  • Namun, Pramono lebih fokus menyelesaikan masalah yang diwariskan gubernur sebelumnya, sementara Anies fokus pada konsep "Jakarta fun".
  • Pramono belum berkomunikasi langsung dengan Anies, tetapi beberapa anggota tim Anies kini membantu dirinya, dan mereka berencana untuk bertemu dalam waktu dekat.

Jakarta, IDN Times - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, telah melihat visi misi Anies Baswedan untuk Jakarta. Pramono menyebut, ada beberapa kesamaan antara visi misi tersebut dengan miliknya.

"Ya saya melihat apa yang disampaikan Pak Anies sebenarnya kurang lebih hampir sama dengan apa yang saya sampaikan dalam beberapa hal. Misalnya tentang work from everywhere, bisa bekerja dari mana saja. Kemudian hal yang menyangkut kesetaraan, keberpihakan kepada kelompok kecil, miskin kota," ujar Pramono di kediamannya, Jakarta Selatan, Jumat (27/9/2024).

Baca Juga: Warga Kampung Susun Bayam Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta

1. Pramono beberkan soal perbedaan visi-misi dengan Anies

Pramono Sebut Ada Kesamaan Visi-Misi dengan Anies untuk JakartaCalon Gubernur Jakarta Pramono Anung (Dok.IDN Times/ Tim Pramono-Rano)

Pramono merasa semangat yang diusung Anies sejalan dengan yang telah dia perjuangkan selama ini. Meski demikian, ada beberapa perbedaan, seperti fokus Anies pada konsep "Jakarta fun."

Sementara itu, Pramono lebih memilih berkonsentrasi menyelesaikan berbagai masalah yang diwariskan gubernur sebelumnya, termasuk Anies.

"Hanya yang membedakan misalnya hal yang berkaitan dengan Jakarta fun, hal yang berkaitan dengan bagaimana saya berkonsentrasi untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang ada sebelumnya," ucap dia.

Saat ditanya apakah Pramono telah berkomunikasi dengan Anies terkait visi-misi tersebut, ia mengaku belum ada komunikasi langsung. Namun, ia menyebut beberapa anggota tim yang dulu bekerja dengan Anies kini membantu dirinya.

"Ya saya secara jujur belum berkomunikasi dengan Mas Anies. Tetapi tim Mas Anies yang dulu melekat Mas Anies mulai dari sejak menjadi Mendikbud, kemudian menjadi Gubernur, kan juga banyak yang akhirnya membantu saya," kata dia.

Baca Juga: Anies Rilis Visi-Misi Pilkada Jakarta Meski Gagal Maju, Apa Tujuannya?

2. Wacana bertemu Anies masih diatur

Pramono Sebut Ada Kesamaan Visi-Misi dengan Anies untuk JakartaPramono Anung-Rano Karno bertemu Anies Baswedan di CFD Jakarta, Minggu (1/9/2024) (IDN Times/Eko Ardiyanto)

Pramono mengaku ingin bertemu Anies dalam waktu dekat. Pertemuan itu sudah direncanakan, tetapi belum menemukan waktu yang tepat.

"Ya saya termasuk yang sudah mengagendakan untuk bertemu dengan Mas Anies. Dan memang jadwal Mas Anies ini urutannya setelah Pak Ahok," ujar dia.

Pramono juga menyinggung komunikasi tidak langsung yang pernah terjadi saat Anies berada di Jepang.

"Ketika Mas Anies di Jepang juga sebenarnya ada komunikasi walaupun tidak secara langsung," ucapnya.

Baca Juga: Anies Ajak Pendukungnya Tak Buru-buru Tentukan Pilihan di Pilkada

3. Apakah Anies bakal dukung Pramono?

Pramono Sebut Ada Kesamaan Visi-Misi dengan Anies untuk JakartaMantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (IDN Times/Santi Dewi)

Saat ditanya kemungkinan Anies bergabung dalam tim suksesnya, Pramono mengaku tak mau berspekulasi. Meski begitu, Pramono menyebut, beberapa kelompok yang dulu mendukung Anies mulai memberikan dukungan kepadanya.

"Saya merasa orang-orang yang banyak memberikan dukungan Mas Anies selama ini seperti hari ini saya juga menerima tiga kelompok yang dulu memberikan dukungan secara terbuka kepada Mas Anies," ucap dia.

Dukungan ini, menurut Pramono, menjadi langkah awal dalam membangun komunikasi yang lebih kuat.

"Menurut saya ini sebuah langkah awal komunikasi tanpa harus kemudian Mas Anies menyampaikan," imbuhnya.

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya