MTQ Nasional Digelar di Kaltim, Ada Pawai Ta'aruf

Kaltim pernah jadi tuan rumah MTQ Nasional pada 1976

Intinya Sih...

  • MTQ Nasional ke-30 Tahun 2024 digelar di Kalimantan Timur
  • Pawai Ta'aruf diikuti perwakilan kafilah dari seluruh provinsi, menampilkan karnaval kendaraan hias dan busana adat
  • Kembalinya MTQ Nasional menjadi nostalgia warga Kaltim, diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi generasi muda

Jakarta, IDN Times - Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke-30 Tahun 2024 digelar di Kalimantan Timur (Kaltim). Sebelum acara pembukaan, sejumlah peserta ikut dalam Pawai Ta’aruf pada Sabtu (7/9/2024).

Pawai Ta’aruf ini diikuti oleh perwakilan kafilah dari seluruh provinsi se-Indonesia. Penampilan para peserta yang memukau berhasil menarik perhatian ribuan warga yang memadati sepanjang rute pawai.

Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh peserta pawai.

“Kami berterima kasih kepada seluruh khafilah. Semua berjalan lancar dan bahagia. Memang sukses apa tidaknya sebuah acara tergantung dari awalnya, kalau awalnya sukses insyaAllah selanjutnya akan sukses,” ujar Akmal dalam keterangannya, dikutip Minggu (8/9/2024).

Baca Juga: Pemprov Kaltim Siap Jadi Tuan Rumah MTQ Nasional 2024

1. Pawai Ta'aruf tampilkan kendaraan hias

MTQ Nasional Digelar di Kaltim, Ada Pawai Ta'arufMTQ Nasional 2024 digelar di Kalimantan Timur, ada Pawai Ta'aruf (IDN Times/Istimewa)

Pawai Ta’aruf menampilkan karnaval kendaraan hias yang dihiasi dengan berbagai ornamen Islami dan budaya dari setiap daerah. Masing-masing provinsi membawa ciri khas mereka yang memperkaya keanekaragaman budaya Indonesia.

Rute Pawai Ta’aruf dimulai dari Jalan Kusuma Bangsa, lalu menuju Jalan Agus Salim, Jalan KH Abdurrasyid, hingga berakhir di Jalan Gadjah Mada depan Kantor Gubernur Kalimantan Timur. Ribuan warga yang hadir ikut memeriahkan jalannya pawai dengan penuh antusias.

Para peserta pawai tampil dengan beragam busana adat yang penuh warna-warni. Penampilan seni tradisional dan religi turut ditampilkan, menambah kemeriahan suasana pawai Ta’aruf ini.

2. MTQ Nasional jadi nostalgia warga Kaltim yang pernah jadi tuan rumah pada 1976

MTQ Nasional Digelar di Kaltim, Ada Pawai Ta'arufMaskot MTQ Nasional 2024, Angga dan Anggi (IDN Times/Istimewa)

MTQ Nasional 2024 juga menjadi nostalgia warga Kalimantan Timur. Sebab, Kalimantan Timur terakhir menjadi tuan rumah pada tahun 1979.

Banyak warga Kaltim yang hingga kini masih mengenang bagaimana megahnya MTQ Nasional di tahun 1976. Momen tersebut menjadi salah satu peristiwa keagamaan terbesar di Kaltim yang menginspirasi masyarakat hingga kini.

Salah satu warga, Siti (65), menyampaikan rasa syukur karena bisa menyaksikan MTQ Nasional untuk kedua kalinya di Kaltim.

“Saya masih ingat betul MTQ tahun 1976. Waktu itu saya masih remaja, tapi suasana meriahnya sangat membekas. Sekarang, saya datang lagi menyaksikan event nasional. Ini jadi momen nostalgia yang luar biasa,” ujarnya sambil tersenyum.

3. MTQ Nasional diharapkan bisa memberikan inspirasi bagi generasi muda

MTQ Nasional Digelar di Kaltim, Ada Pawai Ta'arufMTQ Nasional 2024 digelar di Kalimantan Timur, ada Pawai Ta'aruf (IDN Times/Istimewa)

Dengan kembalinya MTQ Nasional ke Kalimantan Timur, masyarakat berharap nilai-nilai keagamaan dan budaya yang ada dapat terus dilestarikan. Kehadiran MTQ Nasional ini diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi generasi muda di Kaltim dan sekitarnya.

Pawai Ta’aruf MTQ Nasional ke-30 menjadi simbol persatuan dan keragaman bangsa Indonesia. Setiap daerah yang hadir membawa pesan perdamaian dan keindahan Islam dalam bingkai budaya yang beragam.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya