Jokowi Resmikan RS Dharmais dan Persahabatan: Seperti Hotel Bintang 5

Jokowi sebut anggaran digunakan tepat sasaran

Intinya Sih...

  • Jokowi meresmikan RS Dharmais dan Persahabatan, menyebutnya seperti hotel bintang 5.
  • Anggaran pembangunan gedung mencapai Rp427 miliar dan peralatan medis Rp313 miliar.
  • Jokowi berharap anggaran yang besar tersebut digunakan dengan tepat agar pembangunannya bagus.

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" WIdodo meresmikan dua rumah sakit sekaligus di Jakarta, pada Jumat (30/8/2024), yakni RS Dharmais, Jakarta Barat dan RS Persahabatan, Jakarta Timur. Sebelum meresmikan, Jokowi terlebih dahulu meninjau kondisi rumah sakit.

Usai meninjau, Jokowi menyebut RS Dharmais dan Persahabatan seperti hotel bintang 5.

"Saya tadi masuk ke gedung baru Rumah Sakit Dharmais, serasa masuk ke hotel bintang 5. Bangunannya rapi, desainnya bagus, lampunya juga terang benderang," ujar Jokowi di RS Dharmais.

Baca Juga: Pramono Anung Akan Bicara dengan Jokowi untuk Mundur dari Kabinet

1. Ratusan miliar anggaran dikeluarkan untuk RS Dharmais

Jokowi Resmikan RS Dharmais dan Persahabatan: Seperti Hotel Bintang 5Presiden Jokowi meresmikan RS Dharmais, Jakarta Barat (IDN Times/Istimewa)

Dalam kesempatan itu, Jokowi mengatakan, anggaran untuk pembangunan gedung mencapai Rp427 miliar dan untuk peralatan medis sebesar Rp313 miliar.

"Plus masih untuk SDM-nya Rp37 miliar. Tolong dijumlahkan berapa tadi? Sangat besar sekali," kata dia.

Gedung yang diresmikan Jokowi untuk pelayanan kanker ibu dan anak di RS Dharmais.

2. Masih banyak rumah sakit yang suram

Jokowi Resmikan RS Dharmais dan Persahabatan: Seperti Hotel Bintang 5Presiden Jokowi meresmikan RS Persahabatan (dok. Sekretariat Presiden)

Sementara itu, ketika di RS Persahabatan, Jokowi menyebut masih banyak rumah sakit yang masih suram, lampunya gelap. Namun, ketika masuk ke RS Persahabatan seperti hotel rumah sakit.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyampaikan, peralatan yang ada di RS Persahabatan sudah canggih.

"Saya kira akan banyak sekali dari daerah, dari provinsi lain dari pulau-pulau di luar Jawa yang juga akan merujuk ke sini karena memang peralatannya, dokter-dokternya sangat mendukung untuk kesembuhan ibu dan anak-anak kita," kata dia.

3. Penggunaan anggaran tepat

Jokowi Resmikan RS Dharmais dan Persahabatan: Seperti Hotel Bintang 5Presiden Jokowi meresmikan RS Persahabatan (dok. Sekretariat Presiden)

Lebih lanjut, Jokowi menyampaikan, apabila anggaran digunakan dengan tepat, maka pembangunannya akan bagus.

"Bangunannya bagus, sangat bersih, desain arsiteknya bagus, lampunya terang benderang, tidak seperti rumah sakit yang sering saya lihat di daerah-daerah agak gelap," ujar dia.

"Untuk gedungnya saja Rp494 miliar. Kemudian untuk alat-alat, tadi saya lihat juga peralatannya sangat modern digital, anggaran untuk alat-alat Rp115 miliar. Coba ditambahkan sudah berapa? Masih plus untuk persiapan SDM-nya Rp42 miliar. Uang yang sangat gede sekali," imbuhnya.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya