Guntur Soekarnoputra Yakin Pramono-Rano Menang Pilkada Jakarta 2024

Pramono dan Rano diminta turun ke akar rumput

Intinya Sih...

  • Rano Karno bertemu Guntur Soekarnoputra untuk meminta dukungan dan arahan jelang Pilkada DKI Jakarta 2024.
  • Guntur meminta Pramono dan Rano turun ke akar rumput untuk menyerap aspirasi warga Jakarta.
  •  

Jakarta, IDN Times - Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, menemui putra Presiden pertama RI Sukarno, Guntur Soekarnoputra, di kediamannya kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2024). Pertemuan tersebut dilakukan dalam rangka meminta dukungan dan arahan dari Guntur jelang Pilkada DKI Jakarta 2024.

Guntur Soekarnoputra mengungkapkan optimisme yang tinggi terhadap pasangan bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno.

Menurutnya, dengan pengalaman yang dimiliki kedua tokoh tersebut, mereka berpotensi untuk memimpin dan membenahi Jakarta.

"Saya bilang sama Mas Rano, yang penting sekarang ini optimistis, optimistis pasti menang," ujar Guntur.

Baca Juga: Rekam Jejak Pramono Anung, Terlibat pada Pembahasan RUU Pemilu-RUU MD3

1. Guntur minta Pramono dan Rano sering turun ke akar rumput

Guntur Soekarnoputra Yakin Pramono-Rano Menang Pilkada Jakarta 2024Bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno menemui putra Presiden Pertama RI Sukarno, Guntur Soekarnoputra (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Guntur meminta Pramono dan Rano Karno turun langsung ke akar rumput untuk menyerap aspirasi warga Jakarta. Menurutnya, Jakarta memiliki permasalahan yang kompleks dan masukan dari masyarakat sangat penting dalam merumuskan kebijakan yang efektif.

"Basis massa harus tetap dipegang kuat, basis massa harus tetap dimenangkan, dan basis massa harus tetap menjadi patriot nasionalis sejati yang cinta pada Bung Karno," ucap Guntur.

"Dengan cara itu, insyaallah Rano bisa jadi Wakil Gubernur dan Pramono bisa jadi Gubernur, itu keyakinan saya. Tolong dicatat," sambungnya.

Baca Juga: Kader PDIP Cabut Gugatan SK Perpanjangan Pengurus, Minta Maaf ke Mega

2. Rano Karno akui minta arahan dan saran Guntur

Guntur Soekarnoputra Yakin Pramono-Rano Menang Pilkada Jakarta 2024Bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno menemui putra Presiden Pertama RI Sukarno, Guntur Soekarnoputra (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Rano Karno mengaku sangat menghargai arahan dan nasehat dari Guntur Soekarnoputra. Sebagai sosok yang sudah lama berkecimpung dalam politik, Guntur dinilai sebagai mentor yang tepat untuk memberikan pandangan strategis dalam menghadapi Pilkada DKI Jakarta.

"Saya sudah lama kenal beliau dan dalam konteks pilkada ini, tentu saya meminta arahan, karena saya sangat tahu bahwa beliau juga pemerhati Jakarta," ujar Rano.

Menurutnya, masukan dari Guntur akan membantu merumuskan formula yang tepat dalam menghadapi berbagai tantangan di Jakarta.

Baca Juga: Rano Karno Cium Tangan dan Minta Doa Guntur Soekarnoputra

3. Pertemuan dengan Guntur bukan urusan politik

Guntur Soekarnoputra Yakin Pramono-Rano Menang Pilkada Jakarta 2024Bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno menemui putra Presiden Pertama RI Sukarno, Guntur Soekarnoputra (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Rano mengatakan, pertemuannya dengan Guntur bukan hanya tentang politik, tetapi juga sebagai ajang silaturahmi. Ia berharap doa dan dukungan dari Guntur dapat membawa perjalanan politiknya dalam Pilkada DKI Jakarta berjalan lancar.

"Tentu kita yang muda harus mendengar dan belajar dari beliau. Jadi intinya hari ini saya mohon doa agar perjalanan Pilkada kita ini berjalan dengan lancar," ucap dia.

Baca Juga: Rano Karno Janji Normalisasi Sungai Andai Terpilih Jadi Wagub Jakarta

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya