Profil Rapsel Ali, Menantu Wapres Ma'ruf Amin yang Meninggal Dunia

Rapsel Ali pernah menjadi relawan Jokowi

Jakarta, IDN Times — Anggota Komisi VI DPR RI Fraksi Partai NasDem Muhammad Rapsel Ali meninggal dunia di Makassar, Sulawesi Selatan pada pagi ini, Minggu (9/4/2023).

Rapsel Ali dikabarkan meninggal dunia usai terkena serangan jantung. Rapsel Ali merupakan menantu Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin, yang juga kakak kandung dari Bupati Selayar, M. Basli Ali.

1. Pernah menjabat sebagai direktur utama di sebuah perusahaan

Profil Rapsel Ali, Menantu Wapres Ma'ruf Amin yang Meninggal DuniaAnggota DPR RI periode 2019-2024 asal Sulawesi Selatan, Muhammad Rapsel Ali (Facebook.com/Muhammad Rapsel Ali)

Menurut laman dpr.go.id, Rapsel Ali merupakan seorang laki-laki kelahiran 6 Mei 1971. Dia menamatkan sekolah di Makassar sejak SD-SMP.

Sebelum terjun ke dunia politik, Rapsel Ali pernah menjabat di sejumlah perusahaan sebagai komisaris atau direktur utama.

Dia tercatat pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Sakalino Fajar Mas 2008-2015, kemudian Wakil Direktur Utama PT. HAMU Investama Corporindo pada 2004-2015.

Baca Juga: Rapsel Ali Meninggal Dunia, Gubernur Sulsel: Almarhum Sosok yang Ramah

2. Bergabung dengan NasDem pada 2018

Profil Rapsel Ali, Menantu Wapres Ma'ruf Amin yang Meninggal DuniaAnggota DPR RI periode 2019-2024 asal Sulawesi Selatan, Muhammad Rapsel Ali (Facebook.com/Muhammad Rapsel Ali)

Rapsel Ali tercatat bergabung dengan NasDem pada 2018 sebagai anggota. Sejak itu pula karier politiknya melesat.

Dia menjadi Dewan Pengarah Relawan gerakan Indonesia Maju Jokowi-Amin dalam Pilpres 2019-2024. Kemudian Dewan Pembina Rumah Perjuangan Jokowi Provinsi Sulawesi Selatan.

3. Rapsel Ali dikenal NasDem sebagai orang yang loyal pada fraksi

Profil Rapsel Ali, Menantu Wapres Ma'ruf Amin yang Meninggal DuniaPartai NasDem (nasdem.id)

Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya mengenang Rapsel Ali sebagai seorang figur yang bertanggung jawab dan loyal kepada fraksi.

“Rapsel adalah seorang figur yang bertanggung jawab, loyal pada fraksi dan berdedikasi pada pelayanan publik,” ujarnya.

Baca Juga: Menantu Wapres, Rapsel Ali Meninggal Dunia karena Sakit Jantung

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya