Peringati IWD, Aliansi Perempuan Indonesia Gelar Aksi di Istana

Aksi ini mulai digelar di Bawaslu hingga depan Istana Negara

Jakarta, IDN Times - Memperingati Hari Perempuan Internasional (IWD), Aliansi Perempuan Indonesia menggelar demonstrasi di depan Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (8/3/2024).

Sambil meneriakkan "hidup perempuan! Adili Jokowi!" massa mengkritisi demokrasi era pemerintahan Presiden Joko "Jokowi" Widodo selama 10 tahun menjabat, yang dinilai melenceng dan menghambat kebebasan perempuan.

Selain itu, aksi ini juga mengkritisi harga bahan pokok yang sedang naik, dan unggulnya suara sementara pasangan capres-cawapres nomor urut dua Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Pantauan IDN Times, demonstrasi yang diikuti sejumlah organisasi perempuan ini mulai berkumpul sejak pukul 08.00 WIB di gedung Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan melakukan longmarch ke Istana Kepresidenan.

Sementara, aparat keamanan terlihat mengawal jalannya aksi damai ini. Tidak ada penutupan arus lalu lintas di Jalan Sudirman.

Baca Juga: Kisah Maria Natalia, Perempuan Buruh Berjuang Melawan Rezim Orde Baru

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya