Temukan Alat Dukun, Polisi Periksa Rekan Pembunuh Bocah di Bekasi

Polisi periksa 11 foto yang ditemukan di dekat alat dukun

Intinya Sih...

  • Polisi periksa alat perdukunan di rumah pelaku pembunuhan dan pencabulan Didik Setiawan (61) di Bekasi.
  • Pihak kepolisian memeriksa pemilik alat dukun, saksi M, yang tidak memiliki hubungan keluarga dengan pelaku.
  • Sebanyak 11 foto ditemukan di sekitar perlengkapan dukun, termasuk foto istri mudanya dan seorang laki-laki yang diduga merebut istri muda pelaku.

Bekasi, IDN Times - Polres Metro Bekasi Kota selidiki penemuan alat perdukunan di rumah pelaku pembunuhan dan pencabulan Didik Setiawan (61) di wilayah Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi.

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus, mengatakan, pihaknya telah memeriksa pria berinisial M yang diduga pemilik dari alat dukun yang tersimpan di rumah Didik. 

"Barang-barang yang berkaitan dengan paranormal ataupun praktik dukun itu sudah kami konfirmasi ke pelaku dan kami tanyakan bahwasanya yang menggunakan peralatan dan perlengkapan praktik dukun tersebut adalah saksi inisial M," katanya, Senin (3/6/2024). 

Baca Juga: Bocah yang Dibunuh di Bekasi Sempat Terima Uang 4 Kali dari Pelaku

1. Polisi masih periksa saksi M

Temukan Alat Dukun, Polisi Periksa Rekan Pembunuh Bocah di BekasiKasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus. (IDN Times/Imam Faishal)

Firdaus mengatakan, saksi M tidak memiliki hubungan keluarga dengan pelaku pembunuhan Didik. Saat ini, pihaknya pun masih menyelidiki siapa sebenarnya yang berprofesi sebagai dukun. 

"Yang mana hari ini (M) sudah hadir, sedang dalam pemeriksaan untuk kami dalami. Apakah benar si M itu sebagai seorang dukun atau si pelaku (Didik) yang sebagai seorang dukun," katanya. 

Baca Juga: Tidak Hanya Dibunuh, Bocah Perempuan di Bekasi Juga Dicabuli Pelaku

2. Pelaku temukan foto-foto

Temukan Alat Dukun, Polisi Periksa Rekan Pembunuh Bocah di BekasiFoto-foto yang ditemukan polisi di rumah Didik Setiawan. (Istimewa)

Selain menemukan alat perdukunan di rumah Didik, polisi juga menemukan sebanyak 11 foto di sekitar perlengkapan dukun tersebut. Firdaus mengatakan, tiga dari 11 foto itu merupakan orang yang dikenali oleh Didik. 

"Ada tiga foto yang dia (Didik) kenal, dua foto itu adalah foto istri mudanya dan satu lagi foto seorang laki-laki yang menurut pelaku diduga merebut istri muda pelaku," jelas Firdaus. 

Baca Juga: Bocah 8 Tahun Tewas akibat Jatuh dari JPO Jatiasih Bekasi

3. Berawal penemuan jasad bocah di lubang rumah Didik

Temukan Alat Dukun, Polisi Periksa Rekan Pembunuh Bocah di BekasiLobang yang digunakan pelaku untuk menaruh korban. (IDN Times/Imam Faishal)

Diketahui, peristiwa itu berawal saat pihak kepolisian mencari seorang bocah berinisial GH (9) di rumah Didik, wilayah Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi pada Minggu (2/6/2024) dini hari. 

Jasad GH ditemukan terbungkus karung di sebuah lubang yang berada tepat di belakang rumah Didik. Saat melakukan penggeledahan, polisi juga menemukan perlengkapan alat dukun di rumah tersebut. 

Didik merupakan pembunuh GH dengan cara membekap dengan bantal dan juga mencekiknya. Tidak hanya itu, pelaku tega melakukan pencabulan kepada korban sebanyak dua kali sebelum GH dibunuh. 

Baca Juga: Polisi Temukan Alat Dukun di Rumah Pelaku Pembunuhan Bocah Bekasi

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya