Pelajar Gabung Demo DPR: Assalamualaikum STM Datang Bawa Pasukan

Mereka menyuarakan yel-yel

Jakarta, IDN Times - Rombongan pelajar STM berdatangan menuju gedung DPR/MPR ikut menolak pengesahan RUU Pilkada DKI Senayan, Kamis (22/8/2024), malam.

Dalam video yang di Instagram @jakaratselatan24jam, para pelajar yang masih menggunakan seragam putih abu-abu ini membawa sejumlah bambu saat mendekat ke lokasi aksi.

Mereka menyuarakan yel-yel yang disambut oleh massa aksi yang masih bertahan di gedung DPR

"Assalamualaikum. Waalaikumsalam, STM datang bawa pasukan," bunyi nyanyian yang dikumandangkan sekelompok pelajar tersebut.

Demo di depan gedung DPR menjadi ricuh sekitar pukul 18.30 WIB. Suasana chaos ini masih berlangsung hingga pukul 19.10 WIB.Dari pantauan IDN Times, di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis  (22/8/2024) massa mulai merusak halte di depan DPR.Atap dua halte itu dihancurkan dan dirusak oleh massa, terlihat api juga menyala di sekitar halte

Aksi demo terjadi karena massa merespons sikap pemerintah dan DPR yang mengabaikan Putusan MK nomor 60 Tahun 2024 dan Putusan MK nomor 70 Tahun 2024 terkait Pilkada.

Baca Juga: Demo DPR Kembali Rusuh, Dua Halte Hancur

Topik:

  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya