Hari Minggu Gibran Kampanye di Wilayah Jakarta, Prabowo di Banten

Gibran sempat datangi car free day

Jakarta, IDN Times - Calon Wakil Presiden Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan akan berkampanye di wilayah DKI Jakarta, Minggu (3/12/2023).

Dilansir dari ANTARA, Gibran akan berkampanye di kawasan Jalan Menteng Jaya, Jakarta Pusat, pada pukul 10.30 WIB.

Hal tersebut disampaikan Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma'ruf, kepada jurnalis.

Baca Juga: TKD Prabowo Tepis Narasi Wartawan Dilarang Masuk Konsolidasi Gibran

1. Sempat singgah di car free day

Hari Minggu Gibran Kampanye di Wilayah Jakarta, Prabowo di Banteninstagram.com/Gibran_rakabuming

Sebelum melakukan blusukan di Menteng, Gibran juga sempat melakukan kegiatan di kawasan car free day (CFD), Jakarta, pada pagi hari.

Ia ditemani oleh sang istri, Selvi Ananda dan beberapa tokoh dari koalisi partai pendukung. Antara lain Politisi PAN Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu, Tim Kampanye Nasional Rahayu Saraswati, hingga artis Uya Kuya.

Baca Juga: Soal KPU Batalkan Debat Cawapres, Gibran : Saya Ikuti Aturan

2. Prabowo berkegiatan di Banten

Hari Minggu Gibran Kampanye di Wilayah Jakarta, Prabowo di BantenKetua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto hadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) Gerindra ke-15 di Kantor DPP Partai Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan. (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa

Sementara itu, Calon Presiden Nomor Urut 2, Prabowo Subianto, pada Minggu berkegiatan di Banten.

Rencananya, Prabowo akan berziarah ke Banten Lama pada pukul 10.00 WIB. Lalu ke Cidahu, Pandeglang pada pukul 11.00 untuk berziarah ke makam Abuya Dimyati.

Prabowo juga akan bersilaturahmi dengan Abuya Muhtadi dan Abuya Murtado.

Baca Juga: Gerindra Target Pertahankan Kemenangan Prabowo Subianto di NTB

3. Prabowo makan siang dengan mantan Bupati Lebak

Hari Minggu Gibran Kampanye di Wilayah Jakarta, Prabowo di BantenANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Dalam jadwal yang dibagikan oleh TKN, Prabowo juga dijadwalkan akan makan siang bersama mantan Bupati Lebak, Mulyadi Jayabaya di Warunggunung, Lebak.

Kegiatan Prabowo di Banten akan ditutup dengan kegiatan doa bersama 2.000 kiai se-Banten pada pukul 14.00 WIB.


Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

Baca Juga: Prabowo-Gibran akan Usut Kasus HAM, Meski Tak Masuk Visi-Misi

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya