TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wamenag Saiful Klaim Warga NU Jakarta Menangkan Ridwan Kamil-Suswono

Ridwan Kamil dianggap berhasil pimpin Bandung dan Jabar

Saiful Rahmat Dasuki alias Gus Saiful (dok. Kemenag)

Jakarta, IDN Times - Mantan Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Anshor DKI Jakarta, Saiful Rahmat Dasuki alias Gus Saiful, mengklaim warga Nahdlatul Ulama (NU) Jakarta siap memenangkan pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Ridwan Kamil - Suswono (RIDO), di Pilkada DKI.

"Kami keluarga besar NU, berikhtiar bersama-sama dengan Bang Emil untuk menjadikan beliau gubernur DKI," ujarnya, dikutip Sabtu (21/9/2024).

Baca Juga: Ridwan Kamil Buka Peluang Program Makan Bergizi Gratis DKI Pakai APBD

1. Kinerja Ridwan Kamil di Bandung dan Jabar dianggap positif

Bakal calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil - Suswono tiba untuk mendaftar ke KPU DKI Jakarta pada Rabu (28/8/2024). (IDN Times/Aryodamar)

Pria yang kini menjabat sebagai Wakil Menteri Agama (Wamenag) itu mengaku mendukung Ridwan Kamil karena sudah melihat kinerjanya saat memimpin Bandung dan Jawa Barat.

"Kita sudah melihat track record beliau," tuturnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Klaim Didukung oleh Para Ulama yang Dulu Relawan Anies

2. Ridwan Kamil dinilai jadi harapan baru Jakarta

Pemandangan Jakarta dari kawasan Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Menurut Gus Saiful, Ridwan Kamil merupakan sosok yang bisa memberikan harapan baru bagi Jakarta. Ia meyakini, Ridwan Kamil bisa menepati janji untuk membahagiakan warga Jakarta dan tetap menjaga identitas kultural Betawi.

"Beliau sangat bisa menepati janji, dan itu terbukti dengan kepemimpinan beliau sebelum-sebelumnya (di Bandung dan Jawa Barat). Mari kita sama-sama menjaga dan mengawalnya," tutur Gus Saiful.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya