TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Airlangga soal Wacana Ridwan Kamil Maju Pilkada DKI: Dia Masih OTW

Ridwan Kamil disebut-sebut akan ramaikan Pilkada DKI Jakarta

Ketum Golkar Airlangga Hartarto. IDN Times/Sherlina Purnamasari

Jakarta, IDN Times - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, merespons tentang pencalonan eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta mendatang. 

"Pak Ridwan lagi on the way ke Jakarta. Jadi kita tunggu sampai Pak Ridwan sampai Jakarta. Baru kita tanyakan," kata Airlangga, bernada gurau kepada awak media, usai acara buka bersama ormas MKGR, di Hotel Four Season, Jakarta Selatan, Selasa (2/4/2024) malam.

Baca Juga: Juni 2024, Ridwan Kamil Umumkan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

1. Pencalonan Ridwan Kamil sebagai cagub DKI Jakarta

Menteri Perekonomian Airlangga Hartarto. IDN Times/Sherlina Purnamasari

Sampai hari ini, pencalonan Ridwan Kamil sebagai cagub DKI Jakarta masih abu-abu. Lantaran politikus yang akrab disapa Kang Emil itu tengah memilih maju di Pilgub DKI Jakarta atau kembali mencalonkan diri sebagai gubernur Jawa Barat.

Partai Golkar yang mengusung Ridwan Kamil telah mengisyaratkan lampu hijau. Namun, Airlangga mengatakan, perlu menanyakan langsung kepada Ridwan Kamil terkait kelanjutan di pilkada, baik DKI Jakarta maupun Jawa Barat.

Baca Juga: Ridwan Kamil Resmi Bubarkan TKD Prabowo-Gibran Jabar

2. Airlangga siap dipanggil MK sebagai saksi sidang PHPU 2024

Airlangga Hartarto saat ditemui di acara buka bersama Ormas MKGR. IDN Times/Sherlina Purnamasari

Selain itu, Airlangga juga menanggapi soal panggilan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pilpres 2024. Ia mengaku siap hadir di MK yang akan digelar pada Jumat, 5 April 2024.

"Ya insyaallah hadir," ucap Ketua Umum Partai Golkar itu.

Namun, hingga saat ini Airlangga mengaku belum mendapat surat panggilan resmi dari MK.

"Panggilan MK kami tunggu. Kan kita mau tunggu undangannya dulu. Undangan harusnya sampai hari ini," ucapnya.

Baca Juga: 9 Masjid Rancangan Ridwan Kamil yang Cocok untuk Wisata Religi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya