TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tungku Meledak, Penyulingan Tiner di Cilincing Hangus Terbakar

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini

ilustrasi kebakaran gedung (unsplash.com/Dave Hoefler)

Jakarta, IDN Times - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu memadamkan kebakaran di Semper Timur, Kampung Rawamalang RT 05/10, Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara, Sabtu (14/9/2024). Kebakaran diduga akibat tungku penyulingan tiner meledak. 

Suku Dinas (Sudin) Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu menyebutkan, total kerugian akibat kebakaran tersebut mencapai Rp25 juta. 

"Kebakaran tempat penyulingan tiner di Harapan Gemilang Semper Timur, Kampung Rawamalang RT 05/10, Semper Timur, Cilincing," kata Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Gatot Sulaeman, dilansir ANTARA.

1. Kebakaran diduga berawal dari tungku penyulingan tiner

Ilustrasi kebakaran rumah (IDN Times/Agung Sedana)

Gatot menjelaskan, titik api diduga berawal dari tungku penyulingan tiner. Saat itu, pekerja tengah membakar tungku penyulingan dan tiba-tiba terjadi ledakan.

"Pekerja sedang membakar tungku penyulingan tiner dan tiba-tiba meledak. Warga berusaha memadamkan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR), namun gagal. Api pun makin membesar," kata dia.

Baca Juga: Imbas Kebakaran, Pos Bloc Tutup Sementara

2. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini

Ilustrasi kebakaran. (IDN Times/Aditya Pratama)

​​​​​Gatot mengatakan tidak ada korban jiwa maupun luka berat akibat kebakaran tersebut.

"Area yang terbakar mencapai sekitar 200 meter persegi, dengan taksiran kerugian sekitar Rp25 juta," ujar dia.

Baca Juga: Warga Tanah Merah Korban Kebakaran Depo Plumpang Menang Gugatan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya